PASBANDUNG

Tempat Pangkas Rambut Unik di Bandung, Harus Booking Dulu Ya

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kota Bandung memiliki tempat pangkas rambut unik dengan menggunakan teknologi terbaru yaitu Teknologi Multiangle. Nama tempatnya Barberfits yang berlokasi di Jalan Pendawa.

Meski terbilang baru, tempat pangkas rambut unik ini mulai didatangi para jejaka Kota Bandung untuk mempertampan diri.

“Awalnya, tempat ini masih trail dan kita masih uji coba untuk membukanya. Tetapi antusiasme masyarakat cukup besar. Jika mau cukur di sini juga harus booking dulu,” ujar Marsha Aurellie, co-founder Barberfits yang dikutip dari bandung.go.id pada Sabtu (3/9/2022).

Barbershop ini beda dari yang lain. Ada satu layar besar yang akan menyambut ketika datang ke tempat ini. Dalam layar besar tersebut ada berbagai fitur yang bisa membantu customer untuk memilih style yang mereka mau dan cocok dikepalanya.

Begitu konsumen duduk, bentuk wajah akan dilihat terlebih dahulu oleh “Barber Man”-nya. Misalnya bentuk wajah bulat lebih cocok ke potongan rambutnya.

Teknologi multiangle yaitu teknologi tiga kamera dari sisi kanan, kiri, dan belakang. Satu kamera depan yang ditangkap dan bisa dilihat dari layar.

“Supaya konsumen bisa melihat bentuk potongan sejak sedang dicukur. Bukan hanya lihat hasil setelahnya,” katanya.

Tempat ini hanya menerima 27 pelanggan dalam sehari. Hal itu karena gerainya belum terlalu besar dan baru tersedia tiga kursi. Padahal, dalam sehari lebih dari 100 calon pelanggan memesan untuk cukur.

‘’Rencananya kami juga akan buka usaha di kota lain, yakni di Jakarta. Tapi ini masih berupa rencana, belum ada survei ke sana,’’ ucapnya. (*/ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

7 menit ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

2 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

2 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

6 jam ago

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

12 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

14 jam ago