HEADLINE

Hancurkan Arsenal, MU Raih Kemenangan Beruntun Empat Kali

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — The Red Devil atau Setan Merah, Manchester United sepertinya menemukan racikan baru dengan mengandalkan serangan balik yang efektif saat bertemu tim tim raksasa liga Inggris. Partai big Match melawan Arsenal Minggu (04/09) pasukan Erik Ten Hag berhasil menghancurkan Arsenal 3 – 1 di Stadion Old Trafford.

Pada pertandingan di tersebut penguasaan bola dikuasai Arsenal 61 persen sedangkan MU hanya 39 persen. Taktik ini sudah diterapkan oleh Erik Ten saat mengalahkan Liverpool, dimana penguasaan bola dikuasai Liverpool 71 persen, sedangkan setan merah hanya 29 persen.

Hingga partai ke enam taktik Erik Ten ini cukup efektif, terutama saat menghadapi tim tim besar. Penguasaan bola tidak menjadi strategi utama bagi Erik Ten, tetapi penyelesaian akhir dengan serangan balik cepat yang menghasilkan gol yang diterapkan Erik menjadi kunci setan merah bisa menghancurkan Arsenal.

Rekor 5 kali selalu menang tim Arsenal, dihancurkan MU malam tadi. Hasil ini membuat Setan Merah naik ke posisi 5.

Sementara bagi Arsenal, ini kekalahan pertama mereka setelah 5 pertandingan awal selalu menang. Namun dalam 5 partai sebelum pasukan Mikel Arteta belum bertemu tim raksasa liga Inggris. MU adalah tim raksasa pertama bagi Arsenal.

Walau tetap bercokol di papan teratas, namun selisih poin Arsenal dengan urutan kedua yang juga juara bertahan liga Inggris yakni Manchester City hanya terpaut 1 poin. Poin Arsenal 15 sedangkan Manchester City dan Tottenham 14.

Jalannya Pertandingan

Kedua tim menurut pemain line up utama sejak awal, tempo cepat yang dimainkan kedua tim membuat permainan agak keras. Pada menit ke 24 kartu kuning pertama diberikan wasit kepada pemain bertahan Arsenal Saliba.

Gol pertama tercipta melalui serangan balik cepat MU di menit 35, umpan matang Marcus Rashford disambut oleh Antony, menjebol gawang Arsenal yang dijaga A. Ramsdale. 1 – 0 untuk MU.

Hingga babak pertama berakhir MU tetap unggul 1-0. Memasuki babak kedua palatih Erik Ten memasukan bintang mereka Cristiano Ronaldo mengantikan Antony dimenit 58. Namun MU malah kebobolan di menit 60. Gawang De Gea berhasil dibobol Saka, skor 1 – 1 membuat permain kian seru.

Tapi tidak butuh lama bagi MU, dimenit 66 giliran Marcus Rashford membobol gawang Arsenal 2-1. Kemudian selang 9 menit kemudian lagi dimenit 75, Rashford kembali membuat penonton di stadion Old Trafford bergemuru, lewat aksi memukau Rashford mencetak gol kedua menjadi 3 – 1 untuk MU.

Hingga menit 90 plus perpanjangan waktu 5 menit, skor tidak berubah 3 – 1 untuk kemenangan Setan Merah. (jbe/berbagai sumber)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

11 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

12 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

12 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

13 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

14 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

15 jam ago