PASBANDUNG

Massa Teriak Kantor KPKNL di Jalan Asia Afrika Sarang Mafia

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sejumlah massa datangi Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung.

Massa berteriak menyebut KPKNL sarang mafia. Mereka datang dengan maksud mempertanyakan surat permintaan penundaan lelang yang ditolak oleh KPKNL.

Kuasa Hukum Tergugat, Anom Joemaedi menjelaskan pihaknya mendatangi KPKNL di Jalan Asia Afrika karena tak terima atas isi surat permintaan penundaan lelang yang ditolak oleh KPKNL.

Surat tersebut terkait lelang objek berupa tanah dan bangunan senilai Rp48 miliar dengan pemilik objek bernama Tatan Pria Sudjana. Rencananya lelang tersebut akan dilakukan pada 4 Oktober 2022 mendatang dengan nilai Rp18 miliar.

“Ada surat dari KPKNL yang kami terima, isi redaksinya sangat tidak bisa diterima karena dia (KPKNL) membawa perusahaan lain, yang mana perusahaan tersebut tidak ada hubungannya,” kata Pengacara, Anom Joemaedi, Kamis (29/9/2022) kemarin.

Diketahui objek lelang yang dimiliki kliennya merupakan hak tanggungan. Hal itu berbeda dengan surat yang dikeluarkan oleh KPKNL yang menyebut seakan objek lelang adalah aset perusahaan. Sehingga membuat tergugat protes.

KPKNL dinilai telah melanggar aturan dan melakukan perbuatan pidana, apabila tetap memaksakan melakukan lelang pada tanggal 4 oktober mendatang. (rif)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

6 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

8 jam ago

Pengungsi Gempa Cibeureum Antre Panjang Demi Minuman Hangat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan pengungsi gempa di Cibeureum, Kabupaten Bandung, rela mengantre panjang demi mendapatkan…

9 jam ago

Tenda Terpasang, Pengungsi Gempa Kertasari Masih Kekurangan Bantuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lebih dari 10 tenda pengungsian telah dipasang di lokasi evakuasi korban gempa…

9 jam ago

Port FC Permalukan Persib di Si Jalak Harupat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menuai kekalahan saat menjamu Port FC dalam laga perdana Grup…

9 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

10 jam ago