BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih Luis Milla ingin terus melanjutkan konsistensi Persib Bandung. Persib sendiri sudah tiga kali menuai kemenangan beruntun di Liga 1 2022/2023.
Tiga kemenangan itu didapatkan saat melawan Rans Nusantara FC, Arema FC, dan Barito Putera. Kini, Persib Bandung memburu kemenangan keempat beruntun saat melawan Persija Jakarta.
Duel melawan Persija ini akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 2 Oktober 2022. Persiapan pun terus digeber pelatih asal Spanyol itu.
Selama masa persiapan, Milla melihat para pemain sangat antusias. Mereka punya semangat tinggi untuk meningkatkan performa, baik secara individu maupun tim.
“Kami terus melakukan persiapan dan pemain memiliki sikap yang bagus,” ujar Luis Milla, Kamis (29/9/2022).
Ia sendiri optimistis laga melawan Persija akan berbuah tiga poin bagi Persib. Sebab, para pemain dinilai sudah berusaha maksimal di masa persiapan yang ada.
“Mereka juga terlihat begitu fokus (dalam berlatih) sehingga membuat kami punya kesempatan yang sama mendapatkan hasil bagus seperti laga lainnya,” jelasnya.
Hal lain yang membuatnya semakin percaya diri adalah masa persiapan yang cukup panjang. Sebab, Persib punya waktu dua pekan untuk menyiapkan segala amunisi untuk melawan Persija.
“Kami mempunyai waktu selama dua pekan untuk melakukan persiapan dan agar bisa menampilkan performa yang sangat bagus dari tim ini,” tegas Milla. (ars)