BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Tim SAR Gabungan menemukan korban driver ojol yang tenggelam di Sungai Citarum Desa Cilampeni, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Kamis (6/10/2022) dalam keadaan meninggal dunia.
Driver ojol tersebut bernama Asep Sutaryat atau Dewa (34) warga Jl. Cilentah Dalam 3, Desa Burangrang, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung.
Tim SAR gabungan terdiri dari Kantor SAR Bandung, BPBD Kabupaten Bandung, Koramil Katapang, Polsek Katapang, Wanadri dan PMI Cililin KBB.
Penemuan ini pun dibenarkan oleh Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Deny. Dia mengatakan korban ditemukan di kawasan Cililin Kabupaten Bandung Barat.
“Telah ditemukan jenazah,” kata Kapolsek Katapang, Kamis (6/10/2022).
Sementara itu, Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung menyebut Tim SAR Gabungan menemukan korban mengapung di wilayah jembatan Alvian, Bandung Barat dalam keadaan meninggal dunia.
Selanjutnya pada pukul 04.00 WIB korban berhasil dievakuasi dan dibawa ke rumah duka untuk diserahterimakan kepada pihak keluarga korban.
Sehubungan dengan telah ditemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai dan dilaksanakan penghentian operasi SAR. Seluruh unsur SAR kembali ke kesatuannya masing masing. (fal)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…