Categories: PASNUSANTARA

KTT G20 Targetkan 50 Ribu Wisatawan Mancanegara

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM– Presiden Joko Widodo dalam rapat Sidang Kabinet lalu meminta Kemenparekraf mendukung glorifikasi konferensi internasional yang ditargetkan mendatangkan 50 ribu wisatawan mancanegara tersebut.

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno pun mengatakan akan all out mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Di samping itu pihaknya juga akan turut mengglorifikasi event yang puncak kegiatannya akan berlangsung pada 15-16 November 2022 di Bali.

Menparekraf Sandiaga saat “Weekly Brief With Sandi Uno” di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (17/10/2022) menjelaskan, Kemenparekraf mendapatkan tugas penting dalam mendukung event ini.

Sesuai Keppres No.12 tahun 2021 tentang Panitia Nasional Penyelenggara Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022, Menparekraf ditetapkan sebagai wakil penanggung jawab bidang komunikasi dan media serta Wamenparekraf sebagai anggota penanggung jawab bidang side event.

“Seluruh platform owned media milik Kemenparekraf akan kita arahkan untuk mendukung KTT G20. Dan outputnya sesuai perencanaan masing-masing kami tugaskan Kepala Biro Komunikasi juga menjadi anggota Dewan Redaksi Media Center selama KTT G20 periode 13-17 November 2022 di BICC, Nusa Dua, Bali,” ujarnya dalam rilis yang diterima PASJABAR.

Menparekraf Sandiaga menjelaskan, Kemenparekraf secara khusus juga diminta untuk mengangkat narasi budaya dalam mendukung KTT G20 untuk kemudian didiseminasikan kepada seluruh kementerian/lembaga nasional hingga stakeholder pariwisata.

“Selain itu, kami juga mendapatkan arahan untuk membuat konten _spouse_ G20 dari sisi budaya (suvenir, pameran, kuliner, tari, dekorasi, baju adat, dll) dalam bentuk siaran pers, foto, dan video untuk diserahkan kepada dewan redaksi dan menjadi konten nasional,” ujarnya. (*/tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

3 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

4 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

5 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

6 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

6 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

6 jam ago