PASBANDUNG

Polisi Dalami Penyebab Kebakaran Gedung Bappelitbang Bandung

ADVERTISEMENT

Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengaku belum bisa menyebutkan penyebab kebakaran. Saat ini, pihaknya akan mendalami terlebih dahulu penyebab kebakaran di Balai Kota Bandung.

Menurut Aswin, akan ada pemeriksaan oleh Laboratorium Forensik untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran ini.

“Nanti yang mengetahui penyebab kebakaran adalah bagian Laboratorium Forensik,” ujarnya.

Untuk itu, Aswin mengaku saat ini pihaknya memeriksa beberapa orang terkait kebakaran ini. Nantinya, hasil  pemeriksaan beberapa orang ini merupakan bagian dari Olah TKP.

“Iya seperti biasanya kami olah TKP dan kami akan periksa beberapa orang atau banyak orang yang ada di sekitar TKP,” kata Aswin di Balai Kota Bandung.

Sebelumnya, Gedung Bappelitbang Kota Bandung mengalami kebakaran pada hari ini sekitar pukul 10.30 WIB.

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung menurunkan 16 armada pemadam.

Kondisi saat ini, api sudah bisa dikendalikan dan sedang dalam tahap pendinginan untuk mencegah titik api kembali muncul. (*/Nis)

Nissa Ratna

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

11 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

12 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

13 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

14 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

14 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

14 jam ago