PASBANDUNG

Ini Pesan Kang Emil untuk Wisudawan Unpad

ADVERTISEMENT

Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Gubernur Jawa Barat M. Ridwan Kamil memberi pesan kepada para wisudawan Unpad agar siap menghadapi dunia saat ini dan masa depan.

Wisudawan Unpad pun diharapkan dapat menjemput masa depan cerah Indonesia di tahun 2045.

“Selamat kepada Anda yang sudah diwisuda. Jagalah dan bersamailah perjalanan bangsa yang luar biasa ini,” pesan Gubernur yang akrab disapa Emil dalam Upacara Wisuda Lulusan Gelombang I Tahun akademik 2022/2023 Unpad  yang diselenggarakan secara hybrid dari Grha Sanusi Harjadinata Unpad Kampus Iwa Koesoemasoemantri, Bandung, Selasa (8/11/2022).

Kepada wisudawan, Emil mengatakan bahwa untuk berhasil menghadapi masa depan, diperlukan adanya adaptasi.

“Masa depan dunia banyak hal yang luar biasa. Mereka yang berhasil menjemput bukan mereka yang hari ini kaya raya, bukan hari ini mereka yang kuat luar biasa, tapi adalah mereka-mereka yang mau beradaptasi dengan cara-cara yang baru,” ujar Emil.

Emil juga mengatakan bahwa hari ini dunia semakin terkoneksi dimana orang dapat terus produktif tanpa tatap muka.

Selain itu, dunia juga semakin kompetitif yang menuntut kesiapan jika tidak ingin ketingalan kereta.

Diperkirakan ada ada 80 juta pekerjaan yang akan hilang karena revolusi digital, diikuti dengan munculnya 100 juta pekerjaan baru dengan definisi baru.

“Carilah pekerjaan yang dinamis. Pekerjaan yang problem solving. Pekerjaan tertinggi yang tidak akan punah menurut riset adalah kepemimpinan,” ujar Emil.

Untuk dapat berkontribusi membersamai bangsa mengibarkan bendera emas di 2045, Emil memberi pesan, yaitu jangan suka bertengkar, kuasai ekonomi baru agar dapat bersaing, dan anak cucu yang sehat bebas stunting.

“Jemputlah masa depan yang cerah itu,” ujar Emil. (*/Nis)

Nissa Ratna

Recent Posts

Dadang Hermansyah Terpilih sebagai Ketua DPD PPSI Kota Bandung Periode 2024-2028

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam Konferensi Daerah (Konferda) Persatuan Pencak Silat Indonesia (PPSI) Kota Bandung 2024,…

56 menit ago

Ciro Alves soal Persib Vs Persija Tanpa David da Silva

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung harus menghadapi Persija Jakarta tanpa diperkuat David da Silva. Meski…

1 jam ago

Persija Akan Hadapi Persib Tanpa Rasa Takut

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persija Jakarta sudah siap tempur menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1…

2 jam ago

Lawan Persija Masih Absen, Kapan David da Silva Main Lagi?

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - David da Silva masih dalam tahap pemulihan cedera. Pemain asal Brasil itu…

2 jam ago

Atmosfer di Persib Jelang Hadapi Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung tengah bersiap menatap laga kontra Persija Jakarta dalam lanjutan Liga…

3 jam ago

KPU Kota Bandung Tetapkan Empat Paslon di Pilwakot Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menetapkan empat pasangan calon (paslon)…

12 jam ago