PASBANDUNG

IJTI CHOICE AWARD 2.0 2022 Beri Penghargaan 20 Tokoh Berpengaruh di Kabupaten Bandung

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Korda Bandung kembali menggelar acara IJTI CHOICE AWARD 2.0 2022. Kegiatan kali ini mengusung gema “The Real Collaboration of Journalist.”

IJTI CHOICE AWARD 2.0 2022 digelar dalam rangka memberikan penghargaan terhadap 20 tokoh yang berpengaruh dalam pembangunan Kabupaten Bandung.

Ketua IJTI Jabar Iqwan Saba Romli mengatakan, jika dilihat dari kolaborasi fentahelix antara jurnalis dan pemerintah paradigma di Kabupaten Bandung sudah sangat pesat.

“Dikolaborasikan antara jurnalis dan aparatur di Kabupaten Bandung permasalahan kewilayaahan bisa teratasi, positif journalism sudah terlihat, sebut saja di bidang parawisata,” kata Iqwan, Kamis (17/11/2022) kemarin.

Menurutnya, saat ini IJTI Pusat sudah menjalin MoU dengan KPU Pusat jelang perhelatan Pemilu 2024, MoU itu akan diikuti juga oleh Pengada IJTI dan Korda IJTI di daerah.

“Ini jadi motor juga, harapan kedepan teman-teman IJTI bisa bersama-sama lakukan sosialisasi melalui pemberitaan,” ujar Iqwan.

Bupati Bandung Dadang Supriatna, menjadi salah satu sosok yang mendapatakan penghargaan dari IJTI Korda Bandung. Meski tak bisa menerima penghargaan secara langsung karena masih melakukan kegiatan Bunga Desa, Dadang bisa hadir secara virtual.

“Saya apresiasi IJTI Korda Bandung yang menjadi mitra Pemkab Bandung, sesungguhnya insan pers baik cetak dan eloktonik bantu pemberitaan. Seperti berita banjir, masyarakat kerap dibuat bingung bahkan termakan berita hoaks,” katanya.

Hadirnya jurnalis, yakni IJTI diharapkan mengambil bagian sebagai jurnalis kolaboratif di tengah situasi yang saat ini terjadi.

“Berbagai program saat ini baik dan lancar, program pemerintah, saya berharap ini wadah strategis, menguatkan kita dengan khususnya dalam menjalin kemitraan,” ucap Dadang.

IJTI Korda Bandung juga berikan penghargaan kepada Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo atas dedikasinya dalam menjaga Kamtibmas di Kabupaten Bandung.

“Tetimakasih saya ucapkan, penghargaan ini tidak hanya untuk saya tapi kita dapatkan bersama-sama dengan anggota. Terimakasih untuk IJTI dan seluruh masyarakat Kabupaten Bandung, ” ucap Kusworo (ctk)

Cutang

Recent Posts

Kemenko Polkam: Indonesia Berhasil Tanpa Serangan Terorisme Sejak 2023

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…

13 menit ago

Ambisi Ciro Alves di Laga Persib Vs Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…

43 menit ago

Unpas dan IM3 Dorong Bakat Mahasiswa Lewat Collabonation

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…

1 jam ago

Pergerakan Harga Pangan: Daging Sapi Turun, Beras Premium Naik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat pergerakan harga sejumlah komoditas pangan yang fluktuatif…

2 jam ago

KPU Kota Bandung Sosialisasikan Pilkada ke Kelompok Marginal

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…

2 jam ago

Pujian Pelatih Persib Bojan Hodak untuk Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…

3 jam ago