PASJABAR

Uu Ruzhanul Lakukan Salat Gaib untuk Korban Gempa Cianjur

ADVERTISEMENT

KABUPATEN SUMEDANG, WWW.PASJABAR.COM – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum melaksanakan salat gaib untuk korban Gempa Cianjur yang meninggal dunia. Salat tersebut berlangsung di sela-sela Rapat Koordinasi Wilayah Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Ikatan Pesantren Indonesia (IPI) Provinsi Jabar di Pondok Pesantren Daarul Ma’arifah Kotakaler, Kabupaten Sumedang, Rabu (23/11/2022).

“Kita hari ini sedang berduka di Jawa Barat, seperti kita tahu di televisi, sekalipun kita tidak semua bisa datang ke sana, Jawa Barat sedang berduka dengan musibah yang terjadi di Kabupaten Cianjur,” ucap Pak Uu –sapaan Uu Ruzhanul.

Menurut Pak Uu, sebagai umat beriman, ada beberapa hal yang harus dilakukan. Pertama, ikut merasakan duka maupun kesedihan atas terjadinya bencana tersebut. Kemudian, mengirimkan doa untuk saudara yang mengalami musibah.

“Saya selaku pimpinan di Jawa Barat, memohon kepada masyarakat Jawa Barat untuk melaksanakan salat gaib, mendoakan para almarhum dan almarhumah dengan harapan semuanya ada dalam keadaan husnulkhatimah dan diterima iman Islamnya,” ucapnya.

Pak Uu juga mengatakan, Pemda Provinsi Jabar telah mengirimkan tim dan sejumlah bantuan kepada korban, mulai dari makanan, matras, selimut, pakaian, sampai tenda.

Selain itu, Pak Uu mengajak masyarakat Jabar untuk bahu-membahu membantu korban bencana gempa Cianjur. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada warga Jabar atau masyarakat Indonesia secara keseluruhan yang telah memberikan bantuan dan doa untuk korban gempa Cianjur. (*/Nis)

Nissa Ratna

Recent Posts

Pergerakan Harga Pangan: Daging Sapi Turun, Beras Premium Naik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat pergerakan harga sejumlah komoditas pangan yang fluktuatif…

10 menit ago

KPU Kota Bandung Sosialisasikan Pilkada ke Kelompok Marginal

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…

40 menit ago

Pujian Pelatih Persib Bojan Hodak untuk Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…

1 jam ago

Bey Machmudin: KIJB 2024 Harus Berikan Dampak Nyata Bagi Publik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menyampaikan apresiasi tinggi kepada para pemenang…

2 jam ago

KPU Jabar Distribusikan Logistik Pilkada ke 27 Kabupaten/Kota

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lima hari menjelang Pemilukada, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat terus…

2 jam ago

WJEF 2024 Dorong Jawa Barat Jadi Pionir Energi Terbarukan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menyatakan harapannya agar West Java Energy…

3 jam ago