PASBANDUNG

Persiapan Dishub Kota Bandung Hadapi Libur Nataru 2023

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Jelang Natal 2022 dan Tahun Baru (Nataru) 2023, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung persiapkan beberapa hal.

“Kami persiapkan 250 orang personal berkolaborasi dengan aparat kepolisian, Satpol PP dan, TNI polri untuk melakukan pengamanan dan rekayasa jalan di wilayah Kota Bandung,” ujar Kepala Dishub Kota Bandung Dadang Dharmawan, kepada wartawan, Senin (19/12/2022).

Dadang mengatakan beberapa hal yang menjadi perhatian Dishub Kota Bandung adalah kemacetan di beberapa titik kerumunan. Seperti tempat hiburan, kuliner dan wisata belanja.

“Termasuk jika memang memungkinkan, kita akan melakukan rekayasa jalan, namun memang masih kita kaji kemungkinannya dan polanya seperti apa rekayasa ini nanti,” tambahnya.

Selain arus lalulintasnya, Dadang mengatakan yang menjadi perhatiannya adalah parkir on street, baik itu lokasinya dan juru parkirnya.

“Karena selain untuk mengatur lokasi, dan ketertiban, kami jika harus mengatur juru parkirnya agar tidak ada kebocoran tarif dan retribusi parkir,” terangnya.

Pada libur kali ini, selain karena libur Nataru 2023 bertepatan dengan libur sekolah. Di mana hampir dipastikan Bandung menajadi salah satu kota destinasi wisata saat libur Nataru 2023.

“Selain untuk berwisata dan berlibur, juga untuk mudik,” tambahnya.

Meski demikian, berdasarkan evaluasi dari pusat, Dadang mengatakan, pergerakan arus mudik diperkirakan 40 persen lebih kecil jika dibandingkan dengan arus lalu lintas saat lebaran.  Namun jika dibandingkan dengan libur Nataru tahun lalu, tahun ini dipastikan akan meningkat.

“Karena kan tahun ini memang tidak ada pembatasan terkait Covid, jadi ya memang pasti ada peningkatan kunjungan wisatawan,” tuturnya.

Bandung Salah Satu Kota yang Dapat Perhatian Khusus

Di sisi lain, Kota Bandung menjadi salah satu kota yang mendapat perhatian khusus, karena merupakan salah satu kota dengan pengunjung wisatawan tertinggi.

“Karenanya, kita harus bisa melakukan persiapan dan tindakan preventif, terutama terkait dengan kemacetan dan keamanan di Kota Bandung,” katanya.

Ketika disinggung kapan kedatangan wdimulai, Dadang mengatakan akan dimulai pada minggu-minggu ini, hingga awal januari.

Kepada wisatawan yang datang dari luar kota, Dadang mengatakan harapannya agar bisa menerapkan protokol kesehatan saat berada di Kota Bandung.

“Karena, kita kan belum benar-benar lepas dari pandemi. Bahkan Jabar ini selalu berada di urutan ke dua dalam hal peningkatan angka Covid-19,” terangnya.

Saat merayakan Nataru 2023, Dadang juga berharap tidak ada aktifitas yang berlebihan. Jika memang memungkinkan rayakan saja dengan orang-orang terdekat. Sehingga mengurangi kemungkinan penularan Covid-19. (put)

Putri

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

2 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

3 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

4 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

5 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

5 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

5 jam ago