BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Cuaca ekstrem telah melanda Bandung Raya akhir-akhir ini. Kabut tebal sempat melanda kawasan Cisarua, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat pada Rabu (28/12/2022). Tebal kabut membuat jarak pandang untuk pengendara pun harus ekstra hati hati.
Tak hanya kabut, udara dingin dan hembusan angin cukup kencang pun sempat melanda kawasan Lembang dalam beberapa hari ke belekang.
Menurut salah seorang warga, kondisi cuaca ekstrem dingin sudah terjadi beberapa hari. “Sering terjadi turun kabut di pagi maupun sore hari,” kata Ani.
Berdasarkan data yang diungkapkan oleh BMKG Kota Bandung, suhu dingin yang melanda kawasan Lembang dan sekitarnya sempat berada pada suhu 16.5° celcius.
“Karena kondisi kelembabanya relatif lembab, juga ada kondisi angin. Sehingga menyebabkan udara menjadi dingin. Hal ini juga terjadi di kawasan Sukajadi dengan suhu di 19.7 derajat celcius dan 25 derajat celcius. Kareta tutupan awalnya cukup banyak dan kondisi angin cukup kencang,” kata Prakirawan BMKG Kota Bandung, Iid Mujtahiddin.
Diperkirakan cuaca ektrem seperti hujan dengan intensitas yang bervariatif, angin kencang dan kondisi kabut pekat yang kerap turun di kawasan Cisarua Lembang akan terjadi hingga awal tahun 2023.
“Warga dan wisatawan yang berlibur di kawasan Lembang Cisarua agar berhati-hati dan menjaga kondisi badan agar tetap fit,” imbaunya. (uby)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…