PASBANDUNG

Bandung Zoo Bakal Gelar Pertunjukan Barongsai, Catat Tanggalnya

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Bandung Zoo menggelar pertunjukan barongsai selama 2 hari pada tanggal 28 dan 29 Januari 2023 yang masih dalam suasana Tahun baru China 2574 atau Imlek tahun 2023.

Pertunjukan barongsai ini dilakukan sebagai persembahan ke seluruh pengunjung yang akan berekreasi ke Bandung Zoo.

Acara yang seharusnya diadakan pada hari H Imlek, digeser seminggu setelah hari H untuk mengurai kepadatan pengunjung. Langkah ini dilakukan karena khawatir jumlah pengunjung terlalu padat bila digelar pada hari H.

Pada Sabtu (21/1/2023), tercatat 1.300-an pengunjung. Sementara Minggu (22/1/2023) sebanyak 3.100-an pengunjung dan Senin (23/1/20233) pada cuti bersama tercatat 2.100-an pengunjung.

Alhamdulillah ternyata pengunjung yang datang ke Bandung Zoo melampaui target yang dipatok sebelumnya yaitu sebanyak 6.000 orang,” kata Humas Bandung Zoo, Sulhan Syafi’i, Selasa (24/1/2023).

“Kami senang ternyata memang Bandung Zoo masih menjadi salah satu tujuan wisata favorit warga Bandung dan luar Bandung,” imbuhnya.

Dia mengatakan ketika melihat parkiran, tamu datang berasal dari berbagai daerah. Sekitar 40 persen kendaraan yang berpelat nomor Bandung. Sisanya, berasal dari Jakarta, Bogor, Subang, Purwakarta, dan daerahya lainnya.

Disamping itu, ia menuturkan untuk menyambut Imlek tahun ini, Bandung Zoo menghiasi jalur utama menggunakan lampion.

Selain menggelar pertunjukan barongsai, pengunjung juga bisa menikmati atraksi satwa yang memang rutin ada di panggung utama area Bandung. Bisa juga memberi pakan berbagai satwa seperti binturong, jenis-jenis rusa, burung-burung dan juga jerapah. Sedangkan jenis satwa yang bisa dipakai untuk berfoto adalah ular, binturong dan juga beberapa jenis burung. (*/ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

6 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

7 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

8 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

8 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

9 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

9 jam ago