PASBANDUNG

Dua Warga di Bandung Barat Tewas Akibat Keracunan Makanan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Jenazah Aisyah warga desa Cilangari, Kecamatan Gunung Halu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat tiba di rumah duka usai menjalani perawatan intensif di RSUD Cililin. Aisyah merupakan korban meninggal dunia akibat diduga keracunan makanan dalam kegiatan keaagamaan yang digelar pada Sabtu (11/2/2023) malam lalu.

Kepala Desa Cilangari, Sabana mengatakan Aisyah merupakan korban meninggal kedua. Sebelumnya seorang warga bernama Rahmat meninggal dunia pada Senin (13/2/2023) malam.

“Rahmat menjalani perawatan intensif di RSUD Cililin setelah mengalami gejala mual, muntah hingga diare,” kata Sabana, Rabu (15/2/2023).

Sementara itu, Kapolsek Gunung Halu AKP Wasiman mengatakan saat ini pihak kepolisian bersama Dinas Kesehatan maupun TNI melakukan upaya pertolongan secara medis para korban.

“Mengenai penyebab keracunan, kami belum bisa memastikan. Namun kami akan melakukan penyelidikan atas peristiwa ini,” kata Wasiman.

Saat ini jumlah warga Cilangari yang diduga keracunan makanan dari kegiatan keagamaan pada Sabtu malam sebanyak 90 orang. Sebanyak 40 orang sudah diizinkan pulang, sementara 50 orang lainnya masih di rawat di RSUD Cililin dan Puskesmas Gunung Halu. (uby)

Uby

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

12 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

14 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

14 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

15 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

16 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

17 jam ago