BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Sejumlah kebutuhan pokok sudah mulai merangkak naik di pasar tradisional Tagog Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Komoditi sayuran seperti cabai merah mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan.
Pedagang menjual cabai merah di angka Rp70.000 perkilogram dari harga normal hanya Rp40.000. Hal serupa juga terjadi pada bawang putih dari asalnya Rp28.000, kini menjadi Rp36.000 perkilogram. Kentang pun sama dari Rp16.000 menjadi Rp18.000 perkilogram.
“Kenaikan ini dipicu banyaknya permintaan menjelang bulan puasa,” kata pedagang di Pasar Tagog, Erina, Rabu (15/3/2023).
Kenaikan harga ini dikeluhkan oleh sejumlah ibu rumah tangga. Mereka menilai kenaikan ini tidak diimbangi dengan pendapatan.
“Terpaksa harus mengurangi jumlah pembelian sembako,” ucap Pembeli, Yuri.
Diketahui, kenaikan sembako jelang puasa sering kali terjadi setiap tahun. Warga berharap pemerintah bisa ikut serta menstabilkan harga sembako di pasaran. (uby)