PASBANDUNG

Ema Sumarna Minta Staf Dishub Kota Bandung Bekerja Maksimal

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Hari pertama menjadi Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Badung, Ema Sumarna mengunjungi kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung yang berada Gedebage.

“Saya datang ke kantor Dishub untuk memastikan mereka tetap memiliki motivasi. Jangan sampai mereka mengalami demotivasi,” ujar Ema Sumarna kepada wartawan, Senin (17/4/2023).

Dari hasil kedatangannya ke kantor Dishub, Ema Sumarna mengatakan semua staf di sana tetap bersemangat. Sehingga menurutnya penangkapan Kepala Dinas dan Sekretaris Dinas Pehubungan Kota Bandung tidak berimbas negatif terhadap stafnya.

“Semua masih bekerja sesuai dengan tupoksinya,” ucapnya.

Sebagai pemegang jabatan tertinggi di Pemkot Bandung untuk saat ini, Ema mengatakan harapannya semua ASN di lingkungan Pemkot Bandung tidak mengalami demotovasi. Sehingga, itu menjadi tanggung jawab Ema, untuk melakukan pembinaan.

Kepada seluruh ASN di lingkungan Dishub Kota Bandung, Ema meminta untuk bisa bekerja maksimal. Terutama dalam menjalankan tugasnya selama arus mudik dan arus balik.

“Pantau titik-titik yang sekarang rawan kemacetan. Jika ada kemacetan maka segera lah dilakukan penguraian. Jika perlu semua turun ke lapangan untuk membangu rekannya. Kalau bahasa teknisnya di-BKO-kan. Saya pikir itu tidak menyalahi aturan untuk terjun ke lapangan. Walaupun mereka yang saat ini bertugas di kantor,” paparnya.

Disinggung untuk pengisian jabatan Plh Dinas perhubungan, Ema mengatakan belum menentukan siapa. Pasalnya, secara resmi pihaknya baru menerima surat penunjukan dirinya sebagai Plh Wali Kota Bandung per hari ini.

“Jadi penunjukan saya sebagai Plh, bukan karena Ema Sumarna. Melainkan sudah menjadi ketentuan, bahwa posisi ini harus diisi oleh Sekda,” jelasnya. (put)

Putri

Recent Posts

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

31 menit ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

1 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

1 jam ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

2 jam ago

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

3 jam ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

5 jam ago