PASBANDUNG

Pelaku Pembunuhan Mayat Dalam Karung di Cijerah Ditangkap

ADVERTISEMENT

Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Tim gabungan Satreskrim Polrestabes Bandung dan unit Reskrim Polsek Bandung Kulon, berhasil meringkus pelaku pembunuhan jenazah yang terbungkus plastik di Cijerah, Kota Bandung, Jawa Barat.

Pelaku bernama Ali Nurdin, tak lain merupakan suami sah korban berinisial EP, pelaku berhasil ditangkap di tempat pelariannya di Muaro Jambi, Provinsi Jambi.

Setelah sempat buron selama hampir satu pekan, pelaku pembunuhan jenazah terbungkus plastik di Cijerah, Kota Bandung, Jawa Barat, akhirnya berhasil diringkus jajaran kepolisian Resor Kota Besar Bandung.

Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Bandung, Kombes Pol Budi Sartono, saat memberi keterangan di Mapolrestabes Bandung, Senin 12 juni menjelaskan bahwa  peristiwa nahas tersebut terjadi pada hari Senin 5 Juni lalu, di kontrakan milik korban, di kawasan Cijerah, Kota Bandung.

Pelaku menghabisi korban dengan cara memukul dan mengikat leher korban menggunakan seutas kain.

Berdasarkan hasil penyelidikan, pelaku tega menghabisi nyawa istrinya sendiri karena sakit hati, niatnya untuk rujuk tidak diamini korban.

Pengungkapan kasus ini bermula dari adanya laporan masyarakat yang mencium bau tidak sedap di salah satu kamar kontrakan di wilayah Cijerah, pada Rabu 7 Juni lalu.

Sementara itu, akibat perbuatannya,  pelaku dijerat dengan pasal 338 kuh pidana dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara. (Ave)

Avepasco

Recent Posts

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

45 menit ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

55 menit ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

2 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

3 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

4 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

5 jam ago