BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sejumlah warga dan aparat kepolisian terlihat mengevakuasi ratusan bungkus berisi keramik di Jalan Raya Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (11/6/2023). Ribuan keping keramik ini tumpah dan pecah saat diangkut truk yang terguling ke sisi jalan Raya Padalarang atau sekitar 200 meter dari mulut Tol Padalarang Timur.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun sang sopir, Asep Suhanda harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka benturan saat truk naas ini terguling. Sementara arus lalu lintas di jalan nasional penghubung Padalarang dengan Purwakarta ini sempat dilakukan buka tutup oleh petugas Satlantas Polres Cimahi.
“Truk melaju dari arah Bandung menuju Purwakarta. Namun selepas pintu keluar tol Padalarang Timur, truk oleng dengan kecepatan tinggi. Diduga alami rem blong. Beruntung saat kejadian lokasi jalan raya sepi dan truk kemudian terguling,” kata Anggota Satlantas Polres Cimahi, Aiptu Ujang Santika.
Demi menghindari hal yang tak diinginkan sekaligus penjarahan keramik oleh oknum tak bertanggungjawab, sejumlah aparat kepolisian berjaga di tempat kejadian perkara. Untuk mengevakuasi bangkai truk, petugas mendatangkan mobil derek dan dilakukan pembersihan muatan keramik dahulu.
“Rencananya, ribuan keramik ini dikirim dari Bandung untuk salah satu perusahaan material di Purwakarta,” ujar Aiptu Ujang. (uby)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…