Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Dua minggu jelang Idul Adha, kandang sapi di Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, sediakan ratusan sapi bagi warga yang akan berkurban.
Sapi di kandang ini sebelumnya telah melalui pengetesan kesehatan serta vaksin lSD oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung.
Hingga kini sapi di kandang Jaya Makmur sedikitnya 600 ekor sapi telah terjual serta di boking oleh pembeli dan hanya menyisakan 120 ekor lagi.
Kandang sapi Makmur Jaya ini merupakan salah satu penyedia hewan kurban yang di bina oleh Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bandung.
Dalam kandang berukuran 500 meter persegi ini, sedikitnya ada 720 sapi yang di siapkan kandang Jaya Makmur untuk memenuhi kebutuhan kurban tahun 2023 di Kabupaten Bandung.
Selain mengutamakan kebersihan, kandang sapi ini juga menjaga kesehatan sapi yang akan di jadikan hewan kurban, sapi di kandang ini telah mendapatkan vaksin lumpy skin deasease (ISD) atau vaksin penyakit kulit dari Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bandung.
Seperti salah seorang pembeli hewan kuban, Dadang Ahmad Tajudin, Asal Kabupaten Bandung, dirinya merasa puas telah membeli hewan kurban di kandang tersebut pasalnya Kesehatan, kebersihan kadangnya, serta vitamin terus di jaga.
Dirinya sendiri mengaku telah berlangganan di kandang ini selama lebih dari 20 tahun.
Untuk penjualan hewan kurban di tahun ini jaya makmur sendiri mengalami penaikan permintaan sebanyak 15 persen di bandingkan tahun lalu.
Tahun ini sedikitnya 600 ekor sapi telah di pesan oleh warga yang akan berkurban, di kandang ini sendiri hanya menyisakan sekitar 120 ekor sapi yang belum laku terjual. (Ctk)