CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Rabu, 5 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASPENDIDIKAN

Program MSIB Picu Perguruan Tinggi Beri Dukungan untuk Mahasiswa

Nurrani Rusmana
5 Juli 2023
Program MSIB Picu Perguruan Tinggi Beri Dukungan untuk Mahasiswa

Program MSIB adalah salah satu program unggulan yang diselenggarakan Kemendikbudristek dalam kerangka kebijakan MBKM. (Foto: kemdikbud.go.id)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM — Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) adalah salah satu program unggulan yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam kerangka kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Dilansir dari kemdikbud.go.id pada Rabu (5/7/2023), program MSIB menghadirkan pengalaman pembelajaran yang bermakna bagi mahasiswa untuk melengkapi pembelajaran di kampus.

Selain memperoleh eksposur terhadap dunia kerja serta keterampilan dan pengetahuan yang relevan, mahasiswa dapat memperoleh pengakuan hasil pembelajaran dalam bentuk satuan kredit semester (sks) hingga 20 sks, yang diberikan oleh masing-masing perguruan tinggi.

Seiring dengan dampak dan testimoni positif dari pelaksanaan program di angkatan sebelumnya, perguruan tinggi ramai-ramai memberikan dukungan serta dorongan bagi para mahasiswa untuk mengikuti Program MSIB.

“Ketika mengikuti MSIB mahasiswa disadarkan bahwa dunia kerja dan dunia nyata berbeda dengan dunia kampus. Sehingga perlu keseriusan dan komitmen dalam bekerja. Mereka memperoleh keterampilan bagaimana mengelola kegiatan, berkomunikasi dengan orang lain, dan bekerja sama. Beberapa mahasiswa juga bercerita bahwa mereka bisa bertemu teman-teman dari universitas lain,” terang Yusi Riksa Yustiana, koordinator Program MSIB di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

Baca juga:   PPM UPT ITB Inisiasi Revitalisasi Pasar Desa Maja Utara

Mahasiswa Alami Peningkatan Kemampuan

Survei yang dilakukan terhadap alumni Program MSIB Angkatan 3 menunjukkan bahwa mahasiswa yang mengikuti program ini mengalami peningkatan kemampuan secara signifikan. Terutama pada aspek kapasitas berpikir, kepemimpinan, dan kolaborasi, serta memiliki self-value dan rasa percaya diri yang baik.

Mayoritas mahasiswa merasa puas terhadap keseluruhan pelaksanaan program ini termasuk terhadap para mitra dan mentor. Sejumlah mahasiswa bahkan mengaku tetap tertarik mengikuti program ini meski tanpa insentif pendanaan karena menilai bahwa program ini dapat memberikan pengalaman baru di dunia kerja.

Selain itu, mayoritas Koordinator Perguruan Tinggi juga merasa puas terhadap pelaksanaan program dan sangat merekomendasikan Program MSIB untuk diikuti mahasiswa.

Baca juga:   Ratusan Mahasiswa Hari Ini Gelar Aksi Solidaritas Palestina

UPI sendiri menjadi salah satu perguruan tinggi yang telah melakukan penyesuaian struktur kurikulum untuk lebih memfasilitasi para mahasiswa mengikuti program-program MBKM. Termasuk salah satunya Program MSIB.

Kurikulum inti dirancang untuk bisa diselesaikan dalam waktu lima semester. Sehingga mahasiswa lebih memiliki keleluasaan untuk mengikuti program-program MBKM di semester 6 dan 7.

Yusi mengatakan, pihaknya memperbolehkan mahasiswa mengikuti MSIB di semester 5 jika mitra yang dipilih sesuai dengan kompetensi program studi. Ini yang disiasati agar secara kurikulum mahasiswa tidak dirugikan tetapi secara kompetensi terpenuhi.

Program MSIB di UPI Terus Meningkat

Cerita baik dari para alumni serta dukungan penuh dari perguruan tinggi membuat jumlah peserta Program MSIB dari UPI terus meningkat dari sekitar 400 mahasiswa di angkatan pertama. Lalu meningkat menjadi 800 mahasiswa di angkatan kedua dan 1.000 mahasiswa di angkatan ketiga. Pada angkatan empat yang tengah berjalan, peserta dari UPI mencapai lebih dari 1.100 mahasiswa.

Baca juga:   Ramli : Migrasi ke TV Digital Lahirkan Multiplier Effec Ekonomi Digital

Selain mengapresiasi pelaksanaan program, Yusi juga mengapresiasi komitmen mitra dan para mentor yang cukup kooperatif dan komunikatif terhadap pihak perguruan tinggi. Tidak sedikit pula mitra yang menggunakan peluang dari pelaksanaan program ini untuk menawarkan kerja sama lebih lanjut dengan UPI.

Menurutnya, MSIB menjadi model program yang dapat dicontoh oleh UPI yang tengah mengembangkan program magang mandiri serta studi independen mandiri.

“Semua kita pelajari dan itu lalu jadi proses pembelajaran untuk kita membentuk magang mandiri. Kami sudah mulai melangkah ke sana karena MSIB mungkin tidak akan terus diselenggarakan. Sementara kita lihat ini adalah praktik yang baik. Kalau memang baik kenapa tidak kita lanjutkan,” kata Yusi optimistis. (*/ran)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Nurrani Rusmana
Tags: kemendikbudristekMBKMProgram MSIB


Related Posts

126.421 Siswa Dinyatakan lulus SNBP PTN Akademik
HEADLINE

126.421 Siswa Dinyatakan lulus SNBP PTN Akademik

26 Maret 2024
Hari Disabilitas Internasional 2023, Kemendikbudristek Gaungkan Keberagaman dan Inklusivitas
PASPENDIDIKAN

Hari Disabilitas Internasional 2023, Kemendikbudristek Gaungkan Keberagaman dan Inklusivitas

11 Desember 2023
Kemendikbudristek Beri Penghargaan Bunda PAUD Kabupaten Bandung
PASBANDUNG

Kemendikbudristek Beri Penghargaan Bunda PAUD Kabupaten Bandung

9 November 2023

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” karya LS Dwi Murni tampil di Bandung, angkat isu pernikahan anak dan penyalahgunaan kuasa lewat pesan moral dan budaya. (Eci/pasjabar)
HEADLINE

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” Angkat Isu Sosial di Rumentang Siang Bandung

4 November 2025

Bandung, www.pasjabar.com -- Isu sosial tentang penyalahgunaan kuasa dan pelanggaran etika dalam masyarakat diangkat lewat pertunjukan sandiwara...

Kiper AC Milan, Mike Maignan, merayakan golnya di akhir pertandingan Serie A Italia antara AC Milan dan AS Roma di Stadion San Siro, Milan, pada 2 November 2025. (Isabella BONOTTO / AFP)

Mike Maignan Bersinar, Tapi AC Milan Terancam Kehilangan Sang Kiper!

4 November 2025
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, harus mengakui keunggulan Mia Blichfeldt dari Denmark pada final Hylo Open 2025 di Saarbruecken, Jerman, 2 November 2025. (TANGKAPAN LAYAR BWF TV)

Mia Blichfeldt Taklukkan Putri KW, Juara Hylo Open 2025!

4 November 2025
Angin puting beliung terjang Ujung Berung, Bandung. Puluhan rumah rusak, pohon tumbang, dan warga panik. Petugas BPBD lakukan evakuasi dan pembersihan. (Uby/pasjabar)

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

4 November 2025
Persib vs Selangor

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

4 November 2025

Highlights

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

Luis Enrique Siap Tantang Dominasi Bayern di Parc des Princes

Arne Slot Waspadai Aksi Gila Vinicius Junior di Anfield!

Biaya Haji 2026 Turun Dua Juta Rupiah

Malam Ini Timnas Indonesia U-17 Hadapi Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.