Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Masjid Raya Universitas Padjadjaran menyelenggarakan kegiatan “Pelaut” atau “Pesantren Liburan Pendidikan Anak Masjid – Masjid Raya Unpad (PAM-MRU) Jatinangor”, 7 – 9 Juli 2023 lalu.
PAM-MRU merupakan program pendidikan anak masjid yang dilaksanakan DKM Masjid Raya Unpad (MRU).
Pada program kali ini, sebanyak 20 peserta yang merupakan pelajar SD dan SMP mengikut kegiatan tersebut.
“Kegiatan berisikan 3S, yaitu studying holly Qur’an and hadits, science experiences, dan speaking languanges berupa bahasa Inggris, Perancis, dan Arab,” kata Ketua Harian DKM MRU Junardi Harahap, PhD, dalam rilisnya.
Pada sepertiga malam terakhir, peserta melaksanakan salat tahajud bersama.
Kemudian, bakda Subuh, peserta bertilawah dan muraja’ah hafala juz ‘amma dan hadis pilihan.
Sementara pada kegiatan mancakrida (outdoor), peserta diajak mengikuti fun games berupa voli air, berburu harta karun, serta fun science seperti mengukur usia pohon, dan sebagainya.
Acara tersebut difasilitasi para anggota Departemen Kemuslimahan dan takmir MRU yang merupakan mahasiswa dari berbagai fakultas di lingkungan Unpad. “Alhamdulillah acara berjalan lancar.
Setidaknya selama tiga hari penuh para peserta menyimpan gadget mereka di rumah dan mengisi hari-hari liburan mereka dengan kegiatan yang lebih bermanfaat,” ujar tim pelaksana kegiatan Ooh Hodijah, M.Hum.
Pelaut Angkatan kedua rencananya akan diselenggarakan Januari dengan mengusung kegiatan keagamaan dan fun science bertema langit.
Junardi sendiri berharap, kegiatan pesantren liburan ini dapat meningkatkan pemahaman generasi muda tentang agama Islam, mampu memperdalam dan memantapkan agama Islam, serta mempraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. (*)
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…