Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Guna antisipasi banjir dan persoalan lingkungan lainnya, pemerintah Kota Cimahi gelar padat karya di seluru kelurahan di Kota Cimahi.
Selain untuk meningkatkan kebersihan, kegiatan ini juga untuk meningkatkan sikap gotong royong masyarakat.
Ratusan warga di Pasirkaliki bahu membahu membersihkan lingkungan.
Kegiatan ini sebelumnya dibuka oleh PJ Walikota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan, jumat pagi.
Kegiatan gebyar padat karya ini bertujuan untuk mencegah terjadinya banjir dan persoalan lingkungan lainnya.
Selain itu menurut Walikota Cimahi, dalam kegiatan ini ada tiga hal yang diharapkan, yaitu lingkungan menjadi bersih, bisa menambah pemasukan bagi warga yang belum memiliki pekerjaan, dan terjadinya gotong-royong di tengah tengah masyarakat,
“Paling tida ada tiga hal, pertama Lingkungan menjadi lebih baik, Kedua bisa menambah pemasukan bagi warga yang belum bekerja, Ketiga, terjadi kegotongroyongan dan kekompakan ditengah masyarakat, Berharap semoga bisa menyelesaikan lingkungan contohnya banjir,” Ungkapnya.
Kegiatan ini akan dilaksanakan di seluruh Kelurahan di Kota Cimahi dengan harapan terciptanya lingkungan bersih (Fal)