HEADLINE

Masih Ada Sekolah Negeri yang Kekurangan Murid di Kota Bandung

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung akan melakukan evaluasi terkait pelaksanaan PPDB khususnya jalur zonasi. Pasalnya, masih ada sekolah negeri yang kekurangan murid karena perubahan demografi di Kota Bandung.

“Awalnya, banyak dibangun SD Inpres, namun seiring perkembangan pertumbuhan demografi di Kota Bandung, lokasi sekolah tersebut sekarang malah tidak bisa menampung kebutuhan anak sekolah,” ujar Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Banding, Tantan Surya Santana, kepada waratwan Selasa (18/7/2023).

Tantan mengatakan, saat proses PPDB lalu, ada satu Sekolah Dasar Negeri yang kekurangan murid. Sekolah tersebut hanya memiliki 2 orang murid baru. Meski sekarang jumlahnya sudah bertambah menjadi 15 orang.

“Saat PPDB online memang hanya ada dua orang pendaftar. Tapi sekarang sudah bertambah jadi 15 orang,” terang Tantan.

Hal ini, lantaran di sekitar lokasi SD tersebut, sudah tidak ada lagi anak usia sekolah. Sehingga sedikit peminat yang masuk ke SD tersebut. Tantan menegaskan, hal ini bukan lantaran kurangnya minat siswa ke sekolah negeri, sehingga memilih sekolah swasta.

Tantan menegaskan, sebenarnya, jumlah SD Negeri di Kota Bandung sudah bisa menampung kebutuhan warga untuk bersekolah. Hanya saja memang sebarannya yang tidak merata. Sehingga di satu wilayah masih ada anak yang tidak bisa sekolah, namun di tempat lain kekurangan siswa.

“Namun, kita kan tidak mungkin memobilisasi siswa di satu wilayah ke wilayah lain yang kurang siswa. Apalagi kalau lokasinya jauh dari rumahnya,” terang Tantan.

Untuk itu, lanjut Tantan, perlu ada evaluasi terkait sebaran sekolah ini. Karena bisa jadi beberapa tahun ke depan, sekolah yang hari ini kekurangan siswa akan penuh lagi, karena anak usia sekolah ada lagi di sana.

“Evaluasi memang harus dilakukan setidaknya lima tahun sekali, untuk mendapatkan hasil yang memuaskan,” tuturnya. (put)

Putri

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

16 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

17 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

17 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

18 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

19 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

20 jam ago