PASBANDUNG

Sobat Muda ONSU Berbagi Alat Tulis dan Tas

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Sobat Muda Ono Surono Untuk Ganjar Pranowo menggelar kegiatan berbagi kelengkapan alat tulis sekolah dan tas untuk kegiatan belajar tahun ajaran baru 2023-2024.

Ketua Bidang perempuan dan anak sobat muda ONSU Intan rosmawati menyampaikan melalui kegiatan ini banyak anak yatim dan masyarakat tidak mampu yang senang mendapatkan alat tulis sekolah dan tas baru untuk belajar.

“Menjelang Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang dilaksanakan tanggal 17 Juli 2023, banyak peserta didik baru yang memiliki semangat tinggi untuk sekolah dan belajar namun tidak di dukung dengan persiapan fasilitas belajar yang cukup karena faktor perekonomian masyarakat yang sulit,” ungkapnya.

Adapun tujuan dari kegiatan “Ono Surono Untuk Ganjar Pranowo Berbagi” ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami terhadap pendidikan di Indonesia.

“Dengan ini kami berharap anak yatim dan masyarakat yang membutuhkan menjadi semangat dalam belajar karena memiliki tas dan alat kelengkapan belajar yang sama pada umumnya,” tandasnya.

Intan melanjutkan bahwa Ono Surono Untuk Ganjar Pranowo adalah salah satu relawan yang peduli tidak hanya tentang politik, sosial dan kebudayaan, tetapi juga berpikir kritis terhadap pendidikan di Indonesia.

“Kami berharap generasi Indonesia adalah generasi yang cerdas, berbudi pekerti luhur dan memiliki kemampuan bersaing dengan pendidikan di luar sana, tidak hanya itu dengan bergeraknya wanita dan anak muda Indonesia semoga menjadikan spirit baru bagi para wanita dan anak muda Indonesia untuk terus bergerak demi kemaslahatan umat,” paparnya.

“Salah satu kalimat yang selalu terbenak dalam diri kami adalah ‘jangan jadi manusia yang duduk diam dan mendengarkan, apalagi hanya berteori di menara gading,” imbuhnya.

Intan menambahkan bahwa Sobat Muda Ono Surono Untuk Ganjar Pranowo adalah relawan yang terus bergerak memikirkan hal-hal kecil terkait keluh kesah rakyat.

“Kami selalu berpegang teguh bahwa Sobat Muda Ono Surono Untuk Ganjar Pranowo selalu ada dalam derita rakyat, dan tentunya kita selalu memberikan solusi,” pungkasnya. (*/tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Bojan Hodak: Lupakan Kekalahan, Fokus Hadapi Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih PERSIB, Bojan Hodak, meminta para pemainnya untuk melupakan kekalahan 0-1 dari…

2 jam ago

Laga Sengit PERSIB vs Persija: Suporter Dilarang Masuk

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah menghadapi Port FC di laga pembuka AFC Champions League Two (ACL…

3 jam ago

BMKG: Hujan Normal Menyapa Indonesia pada November Mendatang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia akan…

4 jam ago

Resmi Dilantik jadi Pj Wali Kota Bandung, Inilah Perjalanan Karir A. Koswara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – A. Koswara resmi dilantik sebagai Penjabat Wali Kota Bandung pada 20 September…

5 jam ago

Produk Fesyen Ulos Diserbu Atlet di PON Aceh-Sumut 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Produk fesyen berbahan dasar ulos menjadi salah satu oleh-oleh yang paling diminati…

6 jam ago

Program PKM FKIP Unpas: Pemberdayaan Perempuan Melalui Hidroponik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Program pemberdayaan perempuan melalui pertanian hidroponik telah dilaksanakan di Kampung Munjul, Desa…

7 jam ago