PASBANDUNG

Polrestabes Bandung Tanam 1.500 Pohon untuk Penghijauan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Polrestabes Bandung dan jajaran Polsek serta Forkompinda Kota Bandung, lakukan penghijauan dengan menanam ribuan pohon. Pengamanan itu dilakukan di kawasan Sport Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Rabu (23/8/2023).

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono mengatakan kegiatan yang dilakukan Polrestabes Bandung dan jajaran lainnya serentak bersama dilakukan dengan Mabes Polri.

“Untuk di kota Bandung, kami melakukan penanaman sebanyak 1.500 pohon,” ungkap Budi.

Budi mengatakan, adapun kegiatan ini bertajuk “Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini” bertujuan untuk menjaga kelestarian hidup hewan dan tumbuhan.

Dalam pernyataannya, Budi mengatakan kegiatan penghijauan sejak dini ini, digagas oleh Kapolri. Kegiatan penanaman pun sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan.

“Kegiatan Polri peduli penghijauan ini digagas langsung oleh Kapolri, sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan hidup yang harus dirawat dan dijaga kelestariannya,” katanya.

Selain itu, dalam penyampaiannya Budi mengatakan, bahwa dengan melestarikan hutan dengan melakukan penanaman pohon, akan pula menjaga kesehatan lingkungan karena pohon merupakan penyaring udara yang baik. Sekaligus sebagai warisan kepada anak cucu dikemudian hari.

“Yang kita tanam ini ada pohon mangga, asem Jawa dan lain-lain. Nanti hasilnya bisa dinikmati masyarakat,” ucapnya. (ave)

Avepasco

Recent Posts

PTDI Tanam 150 Pohon Alpukat di Bandung Menanam Jilid 6

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - PT Dirgantara Indonesia (PTDI) kembali menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan melalui program…

14 menit ago

Kemendikdasmen Akan Umumkan Keputusan Zonasi PPDB Februari 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) berencana mengumumkan keputusan terkait keberlanjutan Sistem…

53 menit ago

Polisi Gerebek Rumah Produksi Uang Palsu di Bandung Barat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Satreskrim Polres Cimahi berhasil membongkar sindikat pembuatan uang palsu di sebuah rumah…

2 jam ago

Rumah Tertimbun Longsor di Gegerkalong Girang, Satu Penghuni Terluka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Sebuah rumah di kawasan Jalan Gegerkalong Girang, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, tertimbun…

3 jam ago

Harga Pangan Fluktuatif: Bawang Putih Menjadi Rp41.590 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan bahwa harga sejumlah komoditas pangan mengalami fluktuasi…

4 jam ago

Erna : Menjalani Hidup dengan Pilihan dan Semangat Berkarya

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Erna Sari Gusmaati, atau akrab disapa Erna, adalah seorang gadis penuh semangat yang…

4 jam ago