PASBANDUNG

Tingkatkan Kapasitas Rescue, Kantor SAR Bandung Adakan Latihan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Kantor SAR Bandung menggelar Latihan SAR Satuan di Ruang Terbatas atau Confined Space Rescue (CSR), Selasa (29/8/2023). Hal ini sebagai upaya meningkatkan kapasitas rescue pada pertolongan diruang terbatas.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor SAR Bandung, Jumaril di Lapang upacara Kantor SAR Bandung.

Kegiatan Latihan SAR satuan ini diikuti oleh 22 Rescuer Kantor SAR Bandung dan akan dilaksanakan selama 3 hari sejak hari ini pada Selasa (29/8/2023) hingga Kamis (31/8/2023) di Kantor SAR Bandung dan Kantor Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bandung.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor SAR Bandung Jumaril menyebut bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mengasah. Serta meningkatkan kapasitas kemampuan tim penolong dalam menghadapi situasi pencarian dan pertolongan yang sesungguhnya khususnya di ruang terbatas. Sehingga dapat terwujudnya pelaksanaan operasi SAR yang efektif, cepat, terpadu dan terkoordinasi.

“Diharapakan dengan pelaksanaan Latihan SAR ini dapat menghasilkan tim rescue yang memiliki kompetensi nyata dan dapat dipertanggungjawabkan,” kata Jumaril dalam sambutannya.

Diakhir sambutan, kepala Kantor SAR Bandung berpesan agar seluruh peserta dapat mengikuti latihan SAR ini dengan serius dan seksama baik pembekalan ataupun praktik agar nantinya dapat diaplikasikan dengan baik.

“Utamakan keselamatan diri dan semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar hingga akhir nanti. Semoga kegiatan ini juga dapat membawa banyak manfaat khususnya bagi diri sendiri dan umumnya bagi masyarakat luas,” pesannya. (fal)

Fal Ulul Ilmi

Recent Posts

Kunjungan Tim Dispotdirga Koopsudnas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…

6 jam ago

Tanggul Sungai Jebol, Puluhan Rumah Terendam Banjir

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Akibat tanggul sungai jebol, sejumlah rumah warga rusak dihantam derasnya air,…

7 jam ago

Sang Preman Timnas Indonesia Kembali Memukau Fans

WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…

11 jam ago

Dragan Talajic Menangisi Pupusnya Kemenangan Timnas Bahrain

WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…

12 jam ago

Romantis, Nathan Tjoe-A-On Hampiri Fefe Slinkert di Tengah Para Suporter

WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…

13 jam ago

Persib Optimis Hadapi Borneo FC dengan Dukungan Bobotoh

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025…

14 jam ago