PASBANDUNG

20 September Bey Machmudin Bakal Lantik 6 Penjabat Bupati/Wali Kota di Jabar

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Enam Penjabat (Pj) Bupati/Wali Kota di Jawa Barat akan dilantik pada 20 September 2023 mendatang oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin.

“Saya baru mendapat surat dari Kemendagri tentang enam penjabat kepala daerah, yakni untuk tiga wali kota dan tiga bupati pada tanggal 20 September,” kata Bey Machmudin di Makodam III Siliwangi, Bandung, Kamis (14/9/2023).

Dilansir dari ANTARA pada Jumat (15/9/2023), Bey merinci keenam penjabat kepala daerah yang akan dilantik pada tanggal 20 September 2023 itu adalah penjabat Wali Kota Bekasi Gani Muhammad, Penjabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji dan Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono.

Kemudian Penjabat Bupati Bandung Barat Arsan Latif, Penjabat Bupati Sumedang Herman Suryatman dan Penjabat Bupati Purwakarta Benny Irwan.

“Jadi enam penjabat baru yang akan dilantik pada 20 September. Ini adalah usulan, dari DPRD, dari Pemprov juga dari Kemendagri, jadi sistemnya seperti itu,” ucapnya.

Sementara untuk kota dan kabupaten lainnya di Jawa Barat yang belum memiliki penjabat kepala daerah, Bey Machmudin mengatakan akan disesuaikan dengan jadwal purna-tugas yang bersangkutan.

“Disesuaikan masa berakhirnya (jabatan) kapan nanti diseusaikan. Selanjutnya bertahap, kalau ngak salah Oktober satu, Desember ada beberapa, pokoknya sesuai aturan aja,” tuturnya menambahkan.

Diketahui, sejumlah kepala daerah kabupaten dan kota di Jawa Barat akan habis masa jabatannya pada September 2023 ini, termasuk Wali Kota Bandung nonaktif Yana Mulyana. (ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

27 menit ago

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

1 jam ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

4 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

4 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

7 jam ago

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

14 jam ago