BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Kondisi sampah di sejumlah wilayah Kota Bandung semakin memprihatinkan bahkan sampah menumpuk hingga meluber ke tengah jalan raya. Bau tidak sedap pun mengganggu aktivitas warga sekitar bahkan pengguna jalan.
Sampah yang terus bertambah setiap harinya membuat petugas TPS kewalahan untuk membatasi pembuangan sampah dari masyarakat ke TPS. Seperti di kawasan Sukajadi, Kota Bandung. Sampah yang berasal dari warga tersebut terus menumpuk hingga menyentuh atap TPS atau lebih dari 10 meter.
Selain itu, sudah dua bulan sampah yang berada di kawasan tersebut belum di angkut oleh petugas karena TPA Sarimukti masih dalam tahap pendinginan pasca kebakaran.
“Perlu 50 truk pengangkut sampah untuk mengangkut seluruh sampah di TPS tersebut,” kata Petugas TPS Sukajadi, Didi, Jumat (15/9/2023).
Meskipun mendapatkan kuota paling besar untuk membuang sampah ke TPA sementara di Sarimukti, Pemkot Bandung masih belum dapat mengatasi permasalahan sampah. Minimnya sosialisasi Pemkot untuk memilah sampah menjadikan Kota Bandung darurat sampah. (uby)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…