BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Daisuke Sato dilanda kelelahan usai memperkuat Timnas Filipina. Namun, ia tampil spartan dalam laga Persib Bandung vs Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (16/9/2023).
“Ya sejujurnya saya merasa lelah karena dalam 7-8 hari, saya bermain tiga kali,” ucap Daisuke Sato.
Meski lelah, ia tak mau menjadikannya alasan tampil buruk bersama Persib. Sebaliknya, ia sangat bersemangat tampil apik dan membantu tim meraih kemenangan.
“Karena hal yang paling penting adalah mendapatkan tiga poin. Jadi saya tidak tahu seberaha besar dampak saya bagi tim tapi saya hanya memberikan yang terbaik dan juga membantu tim meraih tiga poin,” jelasnya.
Apa yang dilakukan Daisuke Sato pun berbuah manis. Persib turut dibantunya meraih kemenangan 2-0 atas Persikabo.
Skor itu jelas bagus untuk Persib karena kini bisa melejit ke posisi ketujuh di klasemen. Peluang untuk merangsek ke papan atas pun terbuka lebih lebar.
Soal jalannya laga, ia memandang duel melawan Persikabo sangat sengit. Namun, pengalaman Persib bisa berefek positif untuk meraup kemenangan atas lawan.
“Ini pertandingan yang bagus. Kami menguasai jalannya permainan dan di babak kedua lebih baik dari babak pertama,” tuturnya.
“Kami menunjukkan pengalaman yang lebih dari lawan dan bisa meraih kemenangan,” ucapnya.
Secara khusus, ia pun senang dengan Teja Paku Alam dan pemain belakang yang bisa membawa Persib tak kebobolan dalam laga tersebut.
“Kami memang membutuhkan itu dan harapannya kami ke depan bisa mendapatkan cleansheet lagi di laga berikutnya. Tapi yang pasti kami senang dengan tiga poin ini,” pungkasnya. (ars)