PASOLAHRAGA

Kontingen Indonesia Ditargetkan Raih 10 Besar di Asian Games Hangzhou

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM — Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meminta kontingen Indonesia untuk meraih peringkat 10 besar di Asian Games ke-19 Hangzhou, China.

Target yang diminta Jokowi lebih tinggi dibanding target dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotejo yang mencanangkan pencapaian peringkat 12 besar.

“Buat saya kok jauh banget. Jadi jangan 12-lah, saya minta masuk ke 10 besar,” kata Jokowi saat melepas 576 kontingen Asian Games ke-19 di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa.

Jokowi menjelaskan saat Asian Games ke-18 di Jakarta pada 2018, Indonesia berhasil meraih peringkat keempat.

“Saya tahu menjadi tuan rumah dan tidak menjadi tuan rumah itu beda, saya tahu. Jadi kembali lagi target saya masuk ke 10 besar,” ujarnya.

Presiden Jokowi meyakini perhitungannya dalam menentukan target Asian Games ke-19 tidak akan meleset.

“Selamat bertanding dan atas nama rakyat, bangsa dan negara. Saya menantikan prestasi-prestasi dan emas yang sebanyak-banyaknya yang bisa kita raih,” kata Jokowi.

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotejo menjelaskan bahwa dari 576 kontingen, terdapat dari 413 atlet Indonesia yang akan mengikuti 30 cabang olahraga dari total 40 cabang olahraga yang dipertandingkan.

Dito mengatakan pihaknya memasang target 12 besar karena tidak dipertandingkannya sejumlah cabang olahraga unggulan kontingen Merah Putih di Hangzhou, seperti pencak silat.

“Pada Asian Games ke-19 ini Indonesia berpotensi kehilangan emas, pertama dari tiga cabang olahraga yang tidak dipertandingkan yaitu pencak silat, paragliding dan jetski. Kedua dikarenakan tidak dipertandingkan nomor pertandingan ‘cyling MTB’,” ujar Dito.

Kontingen Merah Putih pada Selasa mengawali perjuangan dalam ajang Asian Games 2022 Hangzhou lewat sejumlah pertandingan di cabang kriket, bola voli pantai, bola voli putra, dan sepak bola putra.

Turut hadir dalam pelepasan kontingen tersebut yakni Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI) Dito Ariotedjo, Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari, Chef de Mission (CdM) Indonesia di Asian Games 2022 Hangzhou Basuki Hadimuljono, dan para pimpinan federasi olahraga yang dipertandingkan di Asian Games 2022.

pri

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

8 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

9 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

10 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

11 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

12 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

13 jam ago