PASBANDUNG

Lodaya Siliwangi Ride 2023, Polresta Bandung Dapat Tiga Kategori Juara

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Balap sepeda Lodaya Siliwangi Ride 2023 dengan rute sejauh 174 Km Mountain and Coast Ride Adventure digelar di Alun-alun Kota Tasikmalaya pada Sabtu (4/11/2023) lalu.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Akhmad Wiyagus. Kapolda didampingi Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Agus Saepul dan Ketua ISSI Jawa Barat dan PJU Polda Jabar.

Rute Tasikmalaya-Pangandaran sejauh 174 Km akan dilalui para peserta yang dibagi ke dalam tujuh kategori. Yakni Men Open, Women Open, Master A, Master B, Master C, Under 23, TNI Polri, Bhayangkari (Istri Polri) dan Dharma Pertiwi (Istri TNI).

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan Tim Cycling Polresta Bandung juga turut memeriahkan kegiatan ini. “Hampir 500 peserta yang mengikuti Lodaya Siliwangi Ride 2023 yang menempuh rute sejauh 174 km,” kata Kusworo.

Alhamdulillah, dari laporan yang saya terima Tim Cycling Polresta Bandung mendapatkan juara di masing-masing kategorinya,” ujarnya.

“Juara 2 Master A atas nama Jeli Dorosman, Juara 1 Master C atas nama Toto Munarto dan Juara 3 Bhayangkari atas nama Ny. Santi Ivan,” sambungnya.

Atas prestasi tersebut, dirinya mengucapkan terima kasih kepada anggota dan Bhayangkari yang telah meraih juara pada Lodaya Siliwangi Ride 2023 mewakili tim Cycling Polresta Bandung. (ctk)

Cutang

Recent Posts

Kemenangan Berkesan bagi Kevin Ray Mendoza

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung,…

35 menit ago

Menyongsong Pemilu 2024: MAFINDO Latih Lansia Melawan Hoaks dan Penipuan Digital

BOGOR, WWW.PASJABAR.COM-- Sebanyak 110 lansia mengikuti Pelatihan Akademi Digital Lansia Tular Nalar Mafindo yang diselenggarakan…

1 jam ago

Ungkapan Pelatih dan Pemain Persija Usai Digasak Persib

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persija Jakarta harus menelan kecewa. Sebab, tim berjuluk 'Macan Kemayoran' itu kalah…

2 jam ago

Giring Ganesha Rilis EP “Serigala” Emosi Mendalam Dalam Tiga Single

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM-- Giring Ganesha meluncurkan EP terbarunya berjudul "Serigala", yang terdiri dari tiga single yang…

2 jam ago

Prof. Eddy Soeryanto Soegoto Resmi Dilantik Sebagai Ketua APTISI Provinsi Jawa Barat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Ketua Umum Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Pusat, Dr. Ir. H. M.…

2 jam ago

Reaksi Bojan Hodak Usai Persib Hancurkan Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung memuaskan hasrat Bobotoh usai mengalahkan Persija Jakarta dalam lanjutan Liga…

3 jam ago