PASBANDUNG

DP2KBP3A Kabupaten Bandung Jalani Pelatihan Pelayanan Prima untuk Penurunan Stunting

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bandung menggelar pelatihan pelayanan prima bagi para Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) dan Kasubbag Tata Usaha (TU) di lingkungan DP2KBP3A.

Pelatihan Pelayanan Prima ini dilaksanakan selama tiga hari di Hotel Puri Khatulistiwa, Sumedang, mulai tanggal 20 hingga 22 November 2023. Hal ini dilaksanakan dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan percepatan penurunan angka stunting.

Bupati Bandung, Dadang Supriatna yang turut hadir membuka kegiatan tersebut mengungkapkan bahwa peningkatan kapasitas ini diarahkan kepada para kepala UPTD karena mereka memiliki pemahaman mendalam tentang kondisi di masing-masing kecamatan.

“Saya memberikan tugas kepada para kepala UPTD untuk mencari tahu titik lokus jumlah angka stunting di setiap kecamatan agar bisa dipetakan. Dengan pemetaan, kita dapat melakukan pembagian penanganan yang efektif,” ujar Bupati dalam sambutannya.

Langkah Penurunan Stunting

Menurut Bupati Dadang, terdapat setidaknya langkah yang harus dilakukan dalam upaya menurunkan angka stunting di Kabupaten Bandung, yaitu pertama, penyuluhan mengenai pentingnya asupan gizi. Kedua, memberikan pemahaman tentang pemberian makanan bergizi. Ketiga, mendorong kolaborasi dari semua unsur untuk memadukan program penanganan stunting agar lebih efektif.

“Dengan kerja sama yang kompak, saya yakin pada tahun 2024 Kabupaten Bandung dapat menurunkan angka stunting secara signifikan. Saat ini, tren angka stunting sudah mengalami penurunan dari 31% menjadi 25%, artinya sudah turun sebesar 6%. Meskipun target kita di tahun 2024 adalah 16%, namun dengan pola kerja yang optimal, saya optimistis dapat mencapai penurunan minimal 10%,” tambahnya.

Bupati juga menekankan bahwa fokus yang lebih intens pada program penanganan stunting dapat membawa hasil yang lebih baik.

“Jika kita lebih fokus lagi, saya yakin angka stunting bisa turun lebih signifikan lagi,” pungkas Bupati Bedas tersebut.

Pelatihan pelayanan prima ini diharapkan dapat memberikan pemahaman dan keterampilan tambahan kepada para kepala UPTD dan Kasubbag TU. Sehingga mereka dapat menjadi ujung tombak dalam implementasi program penanganan stunting di tingkat kecamatan dan desa. Dengan adanya kolaborasi yang sinergis, Kabupaten Bandung optimis dapat mencapai target penurunan angka stunting yang telah ditetapkan. (fal)

Fal Ulul Ilmi

Recent Posts

Pj Gubernur Jabar Ajak Teladani Pahlawan dalam Upacara Hari Pahlawan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan…

7 jam ago

Pj Gubernur Jabar Serukan Pengelolaan Tata Ruang Berkelanjutan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyoroti pentingnya pengelolaan tata ruang…

7 jam ago

Usai Kalahkan Lion City Secara Dramatis Persib Baru Berlatih 13 November

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Usai kalahkan Lion City secara dramatis dalam laga AFC Champions League Two…

10 jam ago

Diana Mustika Dewi Bertekad Jadi Guru yang Menginspirasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Diana Mustika Dewi, atau yang akrab disapa Diana, adalah mahasiswa semester V jurusan…

10 jam ago

FOTO: Simulasi Pemungutan, Penghitungan Suara Pilkada Serentak 2024 Kota Bandung

FOTO KPU Bandung Gelar Perhitungan Suara BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung…

11 jam ago

Endah Marlovia Ingin Kejar Gelar Profesor Di Usia Muda

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lulusan terbaik Program Doktor Pascasarjana Unpas, Endah Marlovia, ingin mengejar gelar Profesor…

13 jam ago