PASOLAHRAGA

Valentino Rossi Ramalkan Marquez akan jadi Ancaman di MotoGP 2024

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Debut Marc Marquez di Gresini Racing Ducati menuai sorotan berbagai pihak, tidak terkecuali sang legenda sekaligus bos VR46 Racing Team, Valentino Rossi.

Valentino Rossi memprediksi bahwa Marc Marquez akan menjadi bahaya di MotoGP 2024 mendatang.

Maksud Valentino Rossi bukan dalam arti negatif, melainkan bahaya untuk pembalap Ducati lainnya yang bersaing musim depan.

Untuk itulah The Doctor mewanti-wanti muridnya agar waspada dengan musuh bebuyutannya tersebut.

“Kedatangan Marc akan sangat menarik untuk ditonton,” kata juara dunia sembilan kali ini, dilansir GridOto.com dari Motosan.es.

“Begitu juga dengan bagaimana Ducati menanganinya. Marc akan sangat berbahaya dan pembalap-pembalap kami harus siap,” tegas Rossi.
Kata-kata mantan pembalap Yamaha, Ducati dan Honda ini memang benar adanya.

Pada tes pascamusim di Valencia Selasa (28/11) kemarin, Marquez terlihat langsung nyetel dengan Ducati Desmosedici GP23 yang menjadi tunggangannya.

Ia mampu menembus posisi empat selama sehari tes dengan mencatatkan lap time yang impresif.

Di tim VR46, Rossi mengandalkan Marco Bezzecchi untuk bisa bertarung melawan Marquez.

“Kami berharap bahwa Ducati akan memberikan motor tim pabrikan, faktanya kami membela Bezzecchi sekuat tenaga,” ujarnya.

“Bagaimanapun, kami berharap ada perbedaan antara GP23 dan GP24, untuk mencoba meramaikan kejuaraan dengan Bez,” tegas sang legenda.

pri

Recent Posts

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

1 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

2 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

3 jam ago

Menag Nasaruddin Umar: Guru Adalah Pahlawan Sejati

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa guru adalah pahlawan sejati dalam pidatonya…

4 jam ago

Pj Wali Kota Ajak Warga Bandung Tingkatkan Partisipasi di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…

4 jam ago

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

5 jam ago