PASOLAHRAGA

Karim Benzema Catatkan Sejarah Antarkan Al Ittihad Lolos ke Babak Kedua Piala Dunia Antarklub 2023

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Karim Benzema sukses mencatatkan sejarah usai mencetak gol saat Al Ittihad membantai Auckland FC untuk memastikan lolos ke babak kedua Piala Dunia Antarklub 2023, Rabu (13/12) dini hari WIB.

Pertandingan klub Arab Saudi Al Ittihad melawan klub Australia Auckland City digelar di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, pada Selasa (12/12) malam waktu setempat atau Rabu (13/12) dini hari WIB.

Dalam pertandingan ini Al Ittihad tampil impresif sejak awal permainan.

Gol Benzema ini membuatnya mencetak sejarah sebagai pemain pertama yang mencetak gol di empat edisi berbeda pada Piala Dunia Antarklub.

Kemenangan 3-0 atas Auckland FC mengantarkan Al Ittihad lolos ke babak kedua Piala Dunia Antarklub 2023.

Pada babak kedua Al Ittihad akan menghadapi Al Ahly yang akan digelar di Stadion King Abdullah Sport City pada Sabtu (16/12) dini hari mendatang.

Susunan Pemain Al Ittihad vs Auckland City FC

Al Ittihad XI (4-3-3): Marcelo Grohe; Zakaria Hawsawi, Hasan Kadesh, Ahmed Hegazy, Muhannad Alshanqiti; Faisal Al Ghamdi, N’Golo Kante, Fabinho; Igor Caique Coronado, Karim Benzema, Romarinho

Auckland City XI (5-4-1): Conor Tracey; Regont Murati, Jordan Vale, Michael Den Heijer, Christian Gray, Nathan Lobo; Gerard Carriga, Mario Ilich, Cameron Howieson, Dylan Manickum; Liam Gillion

pri

Recent Posts

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

2 menit ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

2 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

2 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

6 jam ago

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

12 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

14 jam ago