PASJABAR

Proses Pencarian Korban Dampak Longsor di Subang Dihentikan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah tim sar gabungan melakukan pencarian terhadap korban longsor di wisata Mata Air Aqua di Kasomalang, Kabupaten Subang, Jawa Barat pada Senin (8/1/2024), BPBD Jabar memutuskan untuk menghentikan proses pencarian. Hal itu diputuskan karena tidak ada lagi korban yang melaporkan kehilangan keluarga mereka.

“Kami menghentikan proses pencarian korban sebab tidak ada lagi laporan kehilangan keluarga dari warga,” kata Kepala Pelaksana Harian BPBD Jabar, Dani Ramdan.

Tak hanya itu, pada Selasa (9/1/2024) akan dilakukan perbaikan PDAM, sebab lokasi ini menjadi sumber air untuk PDAM. Longsor ini merusak jaringan intake PDAM, instalasi vital PDAM yang melayani kebutuhan air bagi sekitar 15 ribu pelanggan di Subang.

Penjabat Bupati Subang Imran menuturkan pelayanan dasar kepada masyarakat terkait kebutuhan air tetap terpenuhi, pihaknya meminta kepada Dirut PDAM agar perbaikan instalasi dilakukan secepatnya, paling lambat dalam waktu tiga hari.

“Kita akan percepat untuk perbaikannya, tadi menurut Pak Dirut PDAM untuk perbaikan dibutuhkan lebih kurang waktu seminggu. Saya minta kalau bisa tiga hari sudah selesai. Sehingga pelayanan air minum yang merupakan pelayanan dasar itu bisa terpenuhi,” kata Imran. (fal)

Fal Ulul Ilmi

Recent Posts

Bojan Hodak: Lupakan Kekalahan, Fokus Hadapi Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih PERSIB, Bojan Hodak, meminta para pemainnya untuk melupakan kekalahan 0-1 dari…

5 jam ago

Laga Sengit PERSIB vs Persija: Suporter Dilarang Masuk

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah menghadapi Port FC di laga pembuka AFC Champions League Two (ACL…

6 jam ago

BMKG: Hujan Normal Menyapa Indonesia pada November Mendatang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia akan…

7 jam ago

Resmi Dilantik jadi Pj Wali Kota Bandung, Inilah Perjalanan Karir A. Koswara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – A. Koswara resmi dilantik sebagai Penjabat Wali Kota Bandung pada 20 September…

8 jam ago

Produk Fesyen Ulos Diserbu Atlet di PON Aceh-Sumut 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Produk fesyen berbahan dasar ulos menjadi salah satu oleh-oleh yang paling diminati…

9 jam ago

Program PKM FKIP Unpas: Pemberdayaan Perempuan Melalui Hidroponik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Program pemberdayaan perempuan melalui pertanian hidroponik telah dilaksanakan di Kampung Munjul, Desa…

10 jam ago