BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Banjir 40 cm hingga yang terdalam 1,5 meter masih merendam ribuan rumah warga di Desa Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung pada Sabtu (13/1/2024).
Ada 3.600 kepala keluarga yang terdampak. Mereka ada yang mengungsi di tempat pengungsian dan ada juga yang menetap di lantai dua rumah mereka.
Sementara untuk jalan utama di Dayeuhkolot sudah bisa dilalui meski ketinggian banjir yang merendam jalan masih ada 20 hingga 50 cm. Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) pun terus melakukan penyedotan air dari jalan dan dibuang ke Sungai Citarum agar jalan bisa dilalui kendaraan.
“Pengungsi saat ini hampir seratusan jiwa, khusus di Desa Dayeuhkolot saja,” kata Kades Dayeuhkolot, Yana Setiana.
Saat ini warga pun masih menggunakan perahu agar dapat beraktifitas. (fal)