BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Flyover di jalan Kopo Kota Bandung Jawa Barat yang baru diresmikan tahun lalu, baru-baru ini menyita perhatian publik. Pasalnya ratusan lampu penerangan telah hilang dicuri oleh orang tidak bertanggug jawab.
Setelah melakukan pengecekan, Dinas Perhubungan Kota Bandung mencatat dari 936 lampu LED yang terpasang, sebanyak 118 diantaranya hilang digondol maling. Tercatat dari arah timur ke barat 33 lampu yang hilang, dan arah sebaliknya 85 lampu hilang.
Hilangnya ratusan lampu tersebut selain membahayakan pengendara bermotor di malam hari, juga merugikan Negara hingga puluhan juta rupiah.
Menurut Panji Kharismadi, Kabid Sarana dan Prasarana Dishub Kota Bandung, Flyover Kopo dibangun oleh Kementerian PUPR pada tahun 2022, sehingga dengan hilangnya lampu LED penerangan jalan ini, pihaknya telah berkordinasi dengan Kementerian PUPR untuk mengajukan perbaikan. (Uby)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…