PASBANDUNG

Warga Kota Cimahi Antusias Lakukan Pencoblosan Ulang Pemilu 2024

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ratusan warga di Gang Syamsudin, Jalan Nanjung, Kota Cimahi, Jawa Barat berbondong-bondong mendatangi tempat pemungutan suara (TPS) 60 pada Sabtu (24/2/2024) pagi. Warga tampak antusias mengikuti jalannya Pemilu 2024 yang sempat tertunda pada 14 Februari 2024 kemarin.

Penundaan pencoblosan di TPS 60 ini karena surat suara untuk Presiden dan Wakil Presiden yang berada di kotak suara tidak ada saat pencoblosan pada Rabu (24/2/2024).

“Dari total DPT sebanyak 225 warga hingga pukul 09.00 pagi sudah ada 100 warga yang ikut berpartisipasi pemilu 2024,” kata Ketua KPU Kota Cimahi, Anzhar Ishal.

Sejumlah warga yang melakukan pencoblosan hari ini pun mengaku senang bisa menyalurkan hak suaranya. Meski harus meluangkan waktu lagi untuk mencoblos.

Untuk hari ini di Kota Cimahi ada satu TPS yang melakukan pemungutan ulang dan 3 TPS yang melakukan pemungutan lanjutan. (uby)

Uby

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

6 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

7 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

8 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

9 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

9 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

9 jam ago