HEADLINE

Do Duy Manh Dicoret dari Daftar Pemain Timnas Vietnam

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM – Sosok Do Duy Manh tidak akan dilihat oleh fans Timnas Indonesia pada laga di Stadion Gelora Bung Karno, 21 Maret 2024 nanti.

Pasalnya Do Duy Manh sudah discoret dari daftar pemain Timnas Vietnam, menyusul komentarnya di lama resmi VFF.

Do Duy Manh menyebut komposisi pemain Timnas Indonesia jadi bahan candaan di kalangan pemain Vietnam.

“Tim tersebut kembali melakukan naturalisasi secara massal. Kadang-kadang kami saling meledek, mengatakan kami tidak tahu apakah kami akan bermain melawan tim Belanda atau Indonesia,” kata Do Duy Manh.

Ucapan Do Duy Manh dapat sorotan tajam. Beberapa pemain Timnas Indonesia memberi respon. “Mungkin mereka takut melihat kita banyak pemain keturunan,” ucap Marc Klok.

Do Duy Manh Dicoret dari Timnas Vietnam
Do Duy Manh masuk dalam daftar awal pemain yang dipanggil pelatih Philippe Troussier untuk laga lawan Indonesia. Namun, bek 27 tahun itu dipastikan tidak akan bermain pada dua laga melawan Skuad Garuda.

Sebab, Troussier resmi mencoret Do Duy Manh dari daftar pemain Timnas Vietnam. Selain Do Duy Manh, ada empat pemain lain yang dicoret dari daftar yakni Nguyen Hai Long, Truong Tienh Anh, Giap Tuan Duong, Nguyen Cong Phuong.

Do Duy Manh adalah bagian dari skuad Vietnam yang bermain di Piala Asia 2023 lalu. Namun, dari tiga laga fase grup yang dijalani Vietnam, dia hanya bermain sekali. Do Duy Manh bermain sebagai pemain pengganti.

Do Duy Manh Dicoret Karena Komentar Soal Timnas Indonesia?
Komentar Do Duy Manh tentang Timnas Indonesia memang kontroversial. Bahkan, VFF sampai menghapus unggahan itu di laman resmi mereka dan mengganti dengan artikel baru. Namun, pencoretan Do Duy Manh dari skuad bukan karena komentar tersebut.

Philippe Troussier memastikan para pemain yang didaftarkan untuk menghadapi dua laga ini adalah nama-nama yang sudah siap tempur. Selain faktor kebugaran, mereka juga sesuai dengan kebutuhan taktik pelatih.

“Baik para pemain-pemain yang tersingkir atau yang masuk dalam daftar final, mereka semua adalah seorang pejuang dalam sebuah tim yang solid,” kata Phillipe Troussier, dikutip dari Tuoitre.vn, Senin (18/3/2024).

Daftar 28 Pemain Timnas Vietnam
– Kiper: Nguyen Filip (Hanoi Police), Nguyen Dinh Trieu (Hai Phong), Nguyen Van Viet (Song Lam Nghe An).
– Bek: Vu Van Thanh, Ho Tan Tai, Bui Hoang Viet Anh (Hanoi Police), Bui Tien Dung, Nguyen Thanh Binh, Phan Tuan Tai (The Cong – Viettel), Nguyen Thanh Chung (Hanoi FC ), Vo Minh Trong (Binh Duong), Le Ngoc Bao (Binh Dinh).
– Gelandang: Nguyen Hoang Duc, Nguyen Duc Chien, Khuat Van Khang (The Cong – Viettel), Le Pham Thanh Long, Nguyen Quang Hai, Pham Van Luan (Hanoi Police), Do Hung Dung, Pham Xuan Manh (Hanoi), Trieu Viet Hung (Hai Phong), Nguyen Thai Son (Thanh Hoa), Tran Ngoc Son (Nam Dinh).
– Penyerang: Nguyen Van Tung (Hanoi), Nguyen Dinh Bac (Quang Nam), Nham Manh Dung (The Cong – Viettel), Nguyen Van Toan (Nam Dinh), Nguyen Tien Linh (B.Binh Duong).

pri

Recent Posts

Kemenko Polkam: Indonesia Berhasil Tanpa Serangan Terorisme Sejak 2023

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…

9 menit ago

Ambisi Ciro Alves di Laga Persib Vs Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…

39 menit ago

Unpas dan IM3 Dorong Bakat Mahasiswa Lewat Collabonation

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…

1 jam ago

Pergerakan Harga Pangan: Daging Sapi Turun, Beras Premium Naik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat pergerakan harga sejumlah komoditas pangan yang fluktuatif…

2 jam ago

KPU Kota Bandung Sosialisasikan Pilkada ke Kelompok Marginal

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…

2 jam ago

Pujian Pelatih Persib Bojan Hodak untuk Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…

3 jam ago