BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Setiap tahunnya, tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Hari yang dirayakan sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi kepada Kartini, salah satu pahlawan nasional yang gigih memperjuangkan emansipasi perempuan di Indonesia.
Komunitas Temu Sejarah Indonesia berkolaborasi dengan media online Golali.id, pun menggelar Lomba Menulis Surat dari Perempuan untuk Indonesia dengan tema “Kartini: dari Terang Menuju Cahaya” untuk memperingati Hari Kartini 2024.
Founder Komunitas Temu Sejarah Indonesia, Tiwi Kasavela menyampaikan bahwa lomba ini untuk merayakan semangat Kartini dengan menghargai karya-karya luar biasa yang dihasilkan oleh para perempuan hebat lewat lomba ini.
“Surat-surat tersebut menjadi wujud inspirasi, dedikasi, dan pemikiran tentang perempuan dan Indonesia,” ungkapnya saat pengumuman pemenang lomba di Youtube pada Minggu (21/4/2024).
Tiwi juga menyampaikan terima kasih kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dengan antusias, memberikan kontribusi nyata dalam membangun narasi yang memuliakan Kartini dan semangatnya.
“Selamat juga kepada para perempuan yang telah berani berbagi cerita, pemikiran, dan impian mereka melalui karya tulis yang penuh makna dan inspiratif,” tuturnya.
Melalui lomba ini, Tiwi berharap semangat Kartini dapat terus hidup dan menginspirasi generasi masa kini dan masa depan.
“Mari terus mengenang perjuangan dan warisan berharga yang telah ditinggalkan oleh pahlawan kita, Ibu Kartini… Dan untuk para perempuan di seluruh Indonesia ayo bersama-sama menjadi versi terbaik diri kita,” tandasnya.
Adapun Lomba Menulis Surat Dari Perempuan untuk Indonesia “Kartini: Dari Terang Menuju Cahaya” seperti diketahui sebelumnya berlangsung pada 21 Maret – 14 April 2024, penjurian lomba pada 15-17 April 2024 dan pengumuman pemenang pada 21 April 2024.
Dewan Juri Lomba Menulis Surat Dari Perempuan Untuk Indonesia:
– Tiwi Kasavela (Praktisi Media, Novelis dan Founder Temu Sejarah Indonesia)
– Yatni Setianingsih (Praktisi Media dan Owner Golali.id)
– Lupita Lestari (Penulis dan Editor)
– Vina Melinda (Penulis)
Lomba menulis yang khusus bagi perempuan ini, diikuti para peserta yang berasal dari berbagai daerah antara lain Bandung, Bandung Barat, Bogor, Tasikmalaya dari Provinsi Jawa Barat, Semarang Provinsi Jawa Tengah, Pasuruan Provinsi Jawa Timur, dan Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur.
Dalam lomba ini terpilih 3 pemenang lomba, 3 surat favorit dewan juri dan 20 surat terpilih yang akan dipublikasikan. (tiwi)