HEADLINE

Persib Tutup Reguler Series Liga 1 dengan Kekalahan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMPersib Bandung menutup reguler series Liga 1 2023/2024 dengan kekalahan. Bermain melawan PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/4/2024), Persib kalah 0-1.

Gol PSS dicetak Ajak Riak melalui tendangan penalti pada menit 90+1. PSS sendiri bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-55 setelah Jiahd Ayoub dikartu merah.

Berkat hasil ini, Persib finis di posisi kedua klasemen Liga 1 dengan koleksi 63 poin. Sedangkan posisi kedua ditempati Bali United dengan 54 poin yang akan jadi lawan Persib di championship series.

Sementara posisi pertama ditempati Borneo FC dengan 70 poin. Di championship series, Borneo FC akan menghadapi Madura United yang menempati posisi keempat dengan 55 poin.

Di posisi top skor, David da Silva sejauh ini masih mantap di urutan teratas dengan koleksi 26 gol. Gelar top skor kemungkinan akan diraih David mengingat pesaingnya terpaut jauh darinya.

Sementara itu, untuk jadwal championship series, direncakan akan digelar 9-10 Mei 2024. Opsi itu akan diambil jika Timnas Indonesia menempati peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024. Itu karena Indonesia akan lolos otomatis ke Olimpiade 2024 Paris jika menempati peringkat ketiga.

Jika kalah, Timnas Indonesia harus bermain di babak play off melawan Guinea pada 9 Mei 2024. Jika ini terjadi, championship series bakal digelar 14-15 Mei 2024.

Adapun tim yang dipastikan degradasi adalah Persikabo 1973, Bhayangkara FC, dan terakhir RANS Nusantara FC. Persikabo dan Bhayangkara sudah degradasi sejak beberapa waktu lalu. Sedangkan RANS Nusantara FC degradasi usai kalah 1-2 di laga terakhir melawan PSM Makassar hari ini.(ars)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

38 menit ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

2 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

3 jam ago

Menag Nasaruddin Umar: Guru Adalah Pahlawan Sejati

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa guru adalah pahlawan sejati dalam pidatonya…

3 jam ago

Pj Wali Kota Ajak Warga Bandung Tingkatkan Partisipasi di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…

4 jam ago

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

4 jam ago