PASBANDUNG

Perumda Tirtawening Mulai Pembenahan Pipa PDAM yang Sempat Bocor

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah melakukan pembersihan puing-puing bangunan, Perumda Tirtawening lakukan penggantian pipa PDAM yang sebelumnya bocor.

Penggantian dilakukan secara bertahap karena kondisi pipa yang berada di pemukiman padat penduduk, tepatnya di wilayah Cibangkong, Kota Bandung. Pipa berukuran 6 meter dengan diameter 90 ditanam kembali menggantikan pipa lama yang pecah.

Saat penggantian pipa baru dari pipa PDAM lama yang sempat bocor, Dirut Perumda Tirtawening Sony Salimi mengaku, ada beberapa kondidi yang mengakibatkan sulitnya melakukan penggantian pipa. Yaitu dikarenakan lokasi pipa yang berada dibawah pemukiman warga yang padat.

Pihaknya pun masih mencari penyebab keretakan pada pipa induk tersebut. Investigasi terus dilakukan, namun untuk saat ini pihaknya fokus untuk pergantian pipa dan warga yang terdampak.

Sebelumnya, pipa induk milik Perumda Tirtawening Kota Bandung yang berada di area pemukiman Jalan Cibangkong, Kota Bandung pecah. Hal tersebut mengakibatkan 95 bangunan terdampak oleh derasnya air. (rif)

Budi Arif

Recent Posts

Selena Gomez Ungkap Alami SIBO, Ini Penjelasan Ahli

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Selena Gomez baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya mengalami masalah pencernaan yang disebut…

7 jam ago

Jalur Alternatif Bandung-Garut Kembali Lancar Usai Pohon Tumbang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Polres Garut memastikan arus lalu lintas di jalur alternatif Bandung-Garut, wilayah Kamojang,…

8 jam ago

Erick Thohir: Dukungan Swasta Kunci Transformasi Sepak Bola Nasional

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para sponsor…

9 jam ago

Kementerian PPPA Targetkan UPTD PPA di Semua Daerah pada 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) menegaskan pentingnya peran pemerintah daerah…

10 jam ago

Riksa Latifah Melakukan Hobi Sambil Mengejar Mimpi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Menjalani hari-hari dengan hal positif, adalah hal yang dilakukan oleh Riksa Latifah, yang…

11 jam ago

Banjir Meluas di Kabupaten Bandung, 12.250 Keluarga Terkena Dampak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Banjir yang melanda di Kabupaten Bandung sejak Rabu, 20 November hingga Minggu…

11 jam ago