HEADLINE

Piala Eropa 2024: Portugal Lolos 16 Besar Setelah Kalahkan Turki 3-0

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Pada matchday 2 Grup F Euro 2024 yang digelar Sabtu, 22 Juni 2024, 23:00 WIB, Portugal yang menjadi Timnas unggulan berhasil membungkam Timnas Turki 3-0.

Selecao das Quinas membuka keunggulan di menit ke-21 melalui Bernando Silva.

Portugal menggandakan keunggulan usai Samet Akaydin blunder dan melakukan gol bunuh diri di menit ke-28. Skor 2-0 untuk Portugal menutup babak pertama.

Meski sudah unggul doa gol namun Selecao tak mau bersantai di babak kedua.

Sama seperti babak pertama, Cristiano Ronaldo dkk. bermain sangat terbuka. Namun kini, Turki lebih berani menyerang.

Wonderkid mereka, Kaan Ayhan, berhasil membuat lini tengah dan belakang Portugal kewalahan. Sayang, usahanya belum membuahkan hasil.

Justru, pemain Portugal kembali sukses menguasai jalannya pertandingan. Gol ketiga Portugal dicetak oleh Bruno Fernandez pada menit ke-56.

Ronaldo bisa saja menjadi pencetak gol ketiga Portugal ini. Namun setelah berlari mengejar umpan terobosan,  alih-alih mencetak gol, dia malah memberikan umpan kepada Bruno Fernandes. Satu lagi gol untuk Portugal, skor berubah 3-0.

Turki hampir punya peluang membalas gol. Pada menit ke-67 Baris Alper Yilmaz terjatuh di kotak penalti Portugal setelah berebut bola dengan bek.

Namun wasit tak menunjuk titik putih. Skor 3-0 berakhir hingga laga selesai. Portugal lolos ke babak 16 besar Euro 2024.

Starting XI Turki vs Portugal

Turki (4-2-3-1): Altay Bayindir; Samet Akaydin, Ferdi Kadioglu, Abdulkerim Bardakci, Mehmet Zeki Celik; Kaan Ayhan, Hakan Calhanoglu; Kerem Akturkoglu, Orkun Kokcu, Yunus Akgun; Baris Alper Yilmaz.

Pelatih: Vincenzo Montella.

Portugal (4-3-3): Diogo Costa; Joao Cancelo, Pepe, Ruben Dias, Nuno Mendes; Vitinha, Joao Palhinha, Bruno Fernandes; Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo, Rafael Leao.

Pelatih: Roberto Martinez.

pri

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

5 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

6 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

7 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

8 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

8 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

8 jam ago