WWW.PASJABAR.COM — Viral di media sosial seorang atlet tembak asal Turki Yusuf Dikec yang berlaga di Olimpiade Paris 2024. Penampilan dan aksinya menuai sorotan karena dianggap santai saat berlaga.
Tentu saja, selama pertandingan final yang menegangkan melawan Damir Mikec dan Zorana Arunovic dari Serbia, Dikcec tampil dengan gaya santainya. Benar-benar tampak seperti seorang profesional.
Dengan hanya berpakaian kaos, ia mengarahkan air pistolnya ke target. Tangan satunya dimasukkan ke saku celananya. Bahkan ia tak menggunakan perlengkapan seperti kacamata khusus dan headphone seperti atlet-atlet tembak lainnya yang bertanding.
Hal inilah yang membuatnya menjadi perhatian para netizen, hingga kolom komentar foto yang diunggahnya pun ramai dikomentari.
Dikec tampil bersama Sevval Ilayda Tarhan, dan meraih medali perak dalam nomor beregu campuran pistol angin 10 meter di Olimpiade Paris 2024. Ia pun mengunggah kemenangannya tersebut di akun Instagram pribadinya @yusufdikecofficial. Ia berfoto dengan medali perak yang ia rahih dengan background menara Eiffel.
Dilansir detikINET, penampilan Dikec itu berseliweran di media sosial seperti X (dulu Twitter), Instagram hingga TikTok. Netizen ramai membahas penampilan epiknya tersebut. Bahkan ia disebut-sebut lebih mirip sebagai Hitman ketimbang atlet tembak.
“yang lain nurunin pemain, Turki ngirim pelatih” tulis netizen.
“Sesuai target, kalau emas langsung dicurigai” tulis lainnya.
“Turki ngirim Hitman”
“kecee njir, jadi keinget film taken kek tipe2 bapak ang akan melakukan apapun buat putrinya”
“Ini bukan atlit tapi hitman”
“Dia seorang agen rahasia yg menyamar”
dan masih banyak lagi celotehan netizen lainnya untuk Dikec.