HEADLINE

Menteri Kesehatan RI Dengarkan Aspirasi dari 150 Anggota Komunitas Kesehatan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin, turun langsung untuk mendengarkan keluhan dan masukan dari 150 anggota komunitas kesehatan.

Dalam pertemuan tersebut, setidaknya ada tiga catatan penting yang disampaikan kepada Menkes, salah satunya terkait penggunaan ASI eksklusif.

Dalam diskusi tersebut, Menkes menerima masukan dari Ketua Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) Jawa Barat mengenai pentingnya mendukung penggunaan ASI eksklusif dibandingkan susu formula untuk bayi.

Kementerian Kesehatan juga mengapresiasi dukungan dari keluarga dan komunitas kesehatan terhadap ASI eksklusif, meski masih terdapat tenaga kesehatan yang kurang mendukung peraturan ini.

Menanggapi masukan tersebut, Menkes berjanji untuk menampung aspirasi dan melakukan perbaikan.

Ia juga memberikan beberapa solusi yang dapat diterapkan, salah satunya adalah sosialisasi dengan melibatkan tokoh-tokoh yang dipercaya oleh masyarakat.

Dirjen Kesehatan Masyarakat Kemenkes, Maria Endang Sumiwi, dalam sambutannya menyatakan bahwa kegiatan ini juga melibatkan anggota LSM kesehatan yang turun langsung membantu menyelesaikan persoalan di lapangan.

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini akan diisi dengan berbagai kegiatan lainnya untuk mendukung kesehatan masyarakat. (uby)

Uby

Recent Posts

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

5 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

7 jam ago

Pengungsi Gempa Cibeureum Antre Panjang Demi Minuman Hangat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan pengungsi gempa di Cibeureum, Kabupaten Bandung, rela mengantre panjang demi mendapatkan…

7 jam ago

Tenda Terpasang, Pengungsi Gempa Kertasari Masih Kekurangan Bantuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lebih dari 10 tenda pengungsian telah dipasang di lokasi evakuasi korban gempa…

7 jam ago

Port FC Permalukan Persib di Si Jalak Harupat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menuai kekalahan saat menjamu Port FC dalam laga perdana Grup…

8 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

9 jam ago