HEADLINE

Fikri/Daniel Singkirkan Ganda Putra Malaysia di Babak 16 Besar Hong Kong Open 2024

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, ganda putra andalan Indonesia menang atas Goh Sze Fei/Nur Izzuddin di babak 16 besar Hong Kong Open 2024.

Walapun menang tapi Fikri/Daniel harus menghadapi perlawan sengit dari Goh/Nur.

Setelah berhasil melewati babak pertama dengan baik, Fikri/Daniel mendapatkan tantangan berat di babak kedua yang berlangsung pada Kamis (12/9/2024).

Dalam laga 16 besar tersebut, Fikri/Daniel harus berhadapan dengan wakil unggulan asal Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Berhadapan dengan Goh/Nur, Fikri/Daniel tertinggal dengan skor cukup jauh, 0-5 di awal permainan.

Fikri/Daniel terus tertinggal hingga jeda interval dengan skor 6-11.

Pasangan Indonesia itu mulai menyusul usai jeda interval dengan menambah lima poin beruntun.

Setelah skor imbang 11-11, perebutan poin sengit kembali terjadi.

Pasangan Indonesia itu tertinggal lagi dan sempat menyamakan poin di skor 14-14.

Tapi, mereka akhirnya harus mengakui ketangguhan Goh/Nur di gim pertama.

Memasuki gim kedua, permainan berjalan lebih ketat, kedua kubu saling susul menyusul poin.

Persaingan ketat itu terus berlangsung hingga jeda interval, Fikri/Daniel tertinggal tipis dengan skor 10-11 usai pengembalian serangan mereka dinyatakan keluar lapangan.

Usai jeda interval, permainan kembal dimulai, Fikri/Daniel yang meraih tiga poin beruntun menyalip Goh/Nur dengan skor 13-11.

Keunggulan Fikri/Daniel itu tak bertahan lama, Goh/Nur berhasil menyusul perolehan poin mereka di skor 15-15.

Fikri/Daniel lantas berhasil kembali unggul dan meraih game point lebih dulu di skor 20-18.

Duo Indonesia itu nyaris tersusul kembali setelah Goh/Nur menambah satu poin lagi.

Untungnya, smash Daniel berhasil membuat lawan tak berkutik dan membuat mereka mendapatkan gim kedua.

Permainan pun berlanjut ke gim ketiga, Fikri/Daniel unggul jauh di awal dengan meraih tiga poin beruntun.

Keunggulan itu tak bertahan lama, Fikri/Daniel malah berbalik tertinggal karena lawan meraih empat poin beruntun setelahnya.

Persaingan perebutan poin pun kembali berjalan sengit hingga Fikri/Bagas memimpin di jeda interval dngan skor 11-9.

Setelah jeda interval, wakil Indonesia itu terus memimpin dengan jarak cukup jauh, 19-11.

Pasangan Goh/Nur sempat menambah beberapa poin sebelum akhirnya Fikri/Daniel mengakhiri permainan dalam waktu satu jam dengan skor 16-21, 21-19, 21-13.

pri

Recent Posts

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

3 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

4 jam ago

Pengungsi Gempa Cibeureum Antre Panjang Demi Minuman Hangat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan pengungsi gempa di Cibeureum, Kabupaten Bandung, rela mengantre panjang demi mendapatkan…

5 jam ago

Tenda Terpasang, Pengungsi Gempa Kertasari Masih Kekurangan Bantuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lebih dari 10 tenda pengungsian telah dipasang di lokasi evakuasi korban gempa…

5 jam ago

Port FC Permalukan Persib di Si Jalak Harupat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menuai kekalahan saat menjamu Port FC dalam laga perdana Grup…

6 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

7 jam ago