HEADLINE

Fikri/Daniel Singkirkan Ganda Putra Malaysia di Babak 16 Besar Hong Kong Open 2024

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, ganda putra andalan Indonesia menang atas Goh Sze Fei/Nur Izzuddin di babak 16 besar Hong Kong Open 2024.

Walapun menang tapi Fikri/Daniel harus menghadapi perlawan sengit dari Goh/Nur.

Setelah berhasil melewati babak pertama dengan baik, Fikri/Daniel mendapatkan tantangan berat di babak kedua yang berlangsung pada Kamis (12/9/2024).

Dalam laga 16 besar tersebut, Fikri/Daniel harus berhadapan dengan wakil unggulan asal Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Berhadapan dengan Goh/Nur, Fikri/Daniel tertinggal dengan skor cukup jauh, 0-5 di awal permainan.

Fikri/Daniel terus tertinggal hingga jeda interval dengan skor 6-11.

Pasangan Indonesia itu mulai menyusul usai jeda interval dengan menambah lima poin beruntun.

Setelah skor imbang 11-11, perebutan poin sengit kembali terjadi.

Pasangan Indonesia itu tertinggal lagi dan sempat menyamakan poin di skor 14-14.

Tapi, mereka akhirnya harus mengakui ketangguhan Goh/Nur di gim pertama.

Memasuki gim kedua, permainan berjalan lebih ketat, kedua kubu saling susul menyusul poin.

Persaingan ketat itu terus berlangsung hingga jeda interval, Fikri/Daniel tertinggal tipis dengan skor 10-11 usai pengembalian serangan mereka dinyatakan keluar lapangan.

Usai jeda interval, permainan kembal dimulai, Fikri/Daniel yang meraih tiga poin beruntun menyalip Goh/Nur dengan skor 13-11.

Keunggulan Fikri/Daniel itu tak bertahan lama, Goh/Nur berhasil menyusul perolehan poin mereka di skor 15-15.

Fikri/Daniel lantas berhasil kembali unggul dan meraih game point lebih dulu di skor 20-18.

Duo Indonesia itu nyaris tersusul kembali setelah Goh/Nur menambah satu poin lagi.

Untungnya, smash Daniel berhasil membuat lawan tak berkutik dan membuat mereka mendapatkan gim kedua.

Permainan pun berlanjut ke gim ketiga, Fikri/Daniel unggul jauh di awal dengan meraih tiga poin beruntun.

Keunggulan itu tak bertahan lama, Fikri/Daniel malah berbalik tertinggal karena lawan meraih empat poin beruntun setelahnya.

Persaingan perebutan poin pun kembali berjalan sengit hingga Fikri/Bagas memimpin di jeda interval dngan skor 11-9.

Setelah jeda interval, wakil Indonesia itu terus memimpin dengan jarak cukup jauh, 19-11.

Pasangan Goh/Nur sempat menambah beberapa poin sebelum akhirnya Fikri/Daniel mengakhiri permainan dalam waktu satu jam dengan skor 16-21, 21-19, 21-13.

pri

Recent Posts

FISIP Unpas Gelar Workshop Fotografi Jurnalistik Bersama Antara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pasundan atau FISIP Unpas…

13 menit ago

PTDI Tanam 150 Pohon Alpukat di Bandung Menanam Jilid 6

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - PT Dirgantara Indonesia (PTDI) kembali menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan melalui program…

34 menit ago

Kemendikdasmen Akan Umumkan Keputusan Zonasi PPDB Februari 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) berencana mengumumkan keputusan terkait keberlanjutan Sistem…

1 jam ago

Polisi Gerebek Rumah Produksi Uang Palsu di Bandung Barat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Satreskrim Polres Cimahi berhasil membongkar sindikat pembuatan uang palsu di sebuah rumah…

2 jam ago

Rumah Tertimbun Longsor di Gegerkalong Girang, Satu Penghuni Terluka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Sebuah rumah di kawasan Jalan Gegerkalong Girang, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, tertimbun…

3 jam ago

Harga Pangan Fluktuatif: Bawang Putih Menjadi Rp41.590 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan bahwa harga sejumlah komoditas pangan mengalami fluktuasi…

4 jam ago