CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Rabu, 5 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Asnawi Cedera Hamstring, tapi Main di Laga Port FC

pri
3 November 2024
Asnawi Cedera Hamstring, tapi Main di Laga Port FC

Asnawi Mangkualam saat membela Port FC. (Instagram/@portfc_official)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Asnawi Mangkualam memang sempat mengalami cedera hamstring. Inilah yang menjadi dasar pertimbangan Shin Tae-yong tidak memanggilnya ke skuad Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan melawan Jepang (15 November) dan Arab Saudi (19 November) di GBK.

Namun, dalam laga teranyar Port FC di Liga Thailand, Asnawi mampu turun laga selama setidaknya 45 menit.

Itu terjadi pada Sabtu (2/11) malam WIB, saat Port FC dikalahkan True Bangkok United 0-2.

Asnawi awalnya berada di bangku cadangan, tetapi lalu dimainkan di babak kedua.

Sebelumnya pada 20 Oktober 2024, ofisial Port FC memang menyatakan bahwa Asnawi Mangkualam mengalami cedera hamstring dan harus menepi selama 2-4 pekan.

Baca juga:   Emil Audero dan Miliano Jonathans Jadi Opsi Pengganti

Kemudian, Shin Tae-yong pun mengamini hal tersebut baru-baru ini saat mengonfirmasi absennya sejumlah pemain di skuad Timnas Indonesia.

“Ya mungkin karena cedera ya. Pertama, Asnawi cedera hamstring, Wahyu [Prasetyo] ada robekan di betis. Dan Malik [Risaldi] pun sama ya, ada cedera,” terang Shin kepada awak media di Jakarta, Sabtu (2/11) siang WIB.

Turunnya Asnawi di laga Bangkok United vs Port menjadi tanda bahwa Asnawi telah pulih.

Sejauh ini, belum ada kabar apakah Asnawi akan menyusul atau tidak ke skuad Timnas Indonesia.

Asnawi Mangkualam selama ini menjadi pemain langganan yang dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia, bahkan merupakan kapten tim.

Baca juga:   Curahan Hati Beckham Putra dan Marc Klok

Ia terakhir kali main saat ‘Garuda’ kalah 1-2 di markas China, kala itu ia menjadi starter di pos bek kanan.

Asnawi Mangkualam Main, Port FC Tumbang 0-2!

Duel Bangkok United vs Port FC digelar di Thammasat Stadium, Khlong Nueng, Thailand pada Sabtu (2/11/2024) malam WIB. Asnawi sendiri bermain dari bangku cadangan selama 45 menit.

Bermain dominan, Port FC justru tak mampu memanfaatkan sejumlah peluang. Mereka kebobolan lewat dua gol dari Bassel Jradi (11′) dan penalti Musen Al-Ghassani (72′ (P)).

Hasil ini membuat Port FC menelan kekalahan kedua di Liga Thailand 2024-2025. Port Lions -julukan Port FC- tertahan di posisi ketiga klasemen sementara.

Baca juga:   Timnas Indonesia Tempel Ketat Arab Saudi di Klasemen

Dalam laga tersebut, Asnawi bermain selama 45 menit sejak awal babak kedua. Dia masuk dari bangku cadangan untuk menggantikan peran Suphanan Bureerat.

Asnawi tampil cukup baik meskipun tidak bermain penuh. Melansir catatan Sofascore, mantan pemain PSM Makassar itu sukses membukukan 95 persen umpan akurat (20 sukses dari 21 percobaan) serta satu umpan kunci.

Asnawi juga sempat mencoba melepaskan beberapa umpan silang, namun tak berhasil. Soal urusan bertahan, dia mencatatkan satu intersep krusial.

Print Friendly, PDF & Email
Editor:
Tags: Asnawi Mangkualamcedera hamstringshin tae yongtimnas indonesia


Related Posts

Emil Audero saat membela Cremonese. (Dok. @emil_audero)
HEADLINE

Emil Audero Marah-Marah, Cremonese Tumbang di Tangan Juventus!

2 November 2025
1 pelatih ternama keluar dari bursa transfer arsitek Timnas Indonesia.
HEADLINE

Erick Thohir Tegas! Shin Tae-yong Tak Masuk Bursa Pelatih

24 Oktober 2025
Joey Pelupessy menunjukkan kualitasnya di lini tengah Timnas Indonesia. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
HEADLINE

Dari Lommel ke GBLA? Peluang Joey Pelupessy ke Persib Kian Menguat

21 Oktober 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” karya LS Dwi Murni tampil di Bandung, angkat isu pernikahan anak dan penyalahgunaan kuasa lewat pesan moral dan budaya. (Eci/pasjabar)
HEADLINE

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” Angkat Isu Sosial di Rumentang Siang Bandung

4 November 2025

Bandung, www.pasjabar.com -- Isu sosial tentang penyalahgunaan kuasa dan pelanggaran etika dalam masyarakat diangkat lewat pertunjukan sandiwara...

Kiper AC Milan, Mike Maignan, merayakan golnya di akhir pertandingan Serie A Italia antara AC Milan dan AS Roma di Stadion San Siro, Milan, pada 2 November 2025. (Isabella BONOTTO / AFP)

Mike Maignan Bersinar, Tapi AC Milan Terancam Kehilangan Sang Kiper!

4 November 2025
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, harus mengakui keunggulan Mia Blichfeldt dari Denmark pada final Hylo Open 2025 di Saarbruecken, Jerman, 2 November 2025. (TANGKAPAN LAYAR BWF TV)

Mia Blichfeldt Taklukkan Putri KW, Juara Hylo Open 2025!

4 November 2025
Angin puting beliung terjang Ujung Berung, Bandung. Puluhan rumah rusak, pohon tumbang, dan warga panik. Petugas BPBD lakukan evakuasi dan pembersihan. (Uby/pasjabar)

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

4 November 2025
Persib vs Selangor

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

4 November 2025

Highlights

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

Luis Enrique Siap Tantang Dominasi Bayern di Parc des Princes

Arne Slot Waspadai Aksi Gila Vinicius Junior di Anfield!

Biaya Haji 2026 Turun Dua Juta Rupiah

Malam Ini Timnas Indonesia U-17 Hadapi Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.