BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Menghadapi ancaman cuaca ekstrem seperti banjir dan longsor, Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama KPU Jabar akan menyediakan TPS keliling pada hari pencoblosan, Rabu (27/11/2024) esok.
Langkah ini bertujuan agar warga yang terdampak bencana tetap dapat menggunakan hak pilih mereka dalam Pilkada serentak.
Beberapa wilayah di Jawa Barat, termasuk Kabupaten Bandung, telah dilanda banjir selama hampir sepekan.
Untuk memastikan partisipasi pemilih tetap tinggi, TPS keliling akan dioperasikan di lokasi-lokasi terdampak.
Petugas KPU akan mendatangi warga yang kesulitan mencapai TPS akibat bencana.
“Kami siapkan TPS keliling untuk memudahkan masyarakat yang terdampak banjir agar tetap bisa mencoblos,” ujar Bey Machmudin, Penjabat Gubernur Jawa Barat.
Seperti di Kabupaten Bandung, misalnya banjir sempat merendam delapan kecamatan mencakup 30 desa. Warga terdapatnya sekitar 2.000 rumah, 12.000 KK atau sekitar 30.000 jiwa.
Menurutnya para petugas TPS bisa berperan aktif kepada masyarakat. Dengan itu para warga bisa tetap memilih calon kepala daerahnya masing-masing.
Bey Machmudin juga berharap kondisi banjir di Kabupaten Bandung dapat segera surut, sehingga pemungutan suara dapat dilakukan di TPS yang telah disiapkan sebelumnya.
Penyediaan TPS keliling ini diharapkan menjadi solusi efektif. Tentunya untuk menjaga kelancaran Pilkada serentak di tengah tantangan cuaca ekstrem. (uby)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Aliansi Peduli Demokrasi Masyarakat laporkan salah satu pasangan calon Wali Kota dan…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Menjadi wisudawan terbaik, Hasna Shofiyah, yang merupakan mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa dan…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penertiban Alat Peraga Kampanye atau APK memasuki hari terakhir, dengan ribuan APK…
Oleh: Firdaus Arifin, Dosen YPT Pasundan Dpk. FH UNPAS (RUU Perlindungan Guru) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus menunjukkan komitmennya dalam lestarikan budaya sekaligus mengintegrasikannya…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Sebanyak 900 personel gabungan dari Polres Cimahi dan Polda Jawa Barat dikerahkan…