HEADLINE

Atasi Banjir, Gedebage Kota Bandung Butuh Dua Kolam Retensi Baru

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Untuk meminimalisir terjadinya banjir di  Kota Bandung, Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Bandung menegaskan Kota Bandung masih membutuhkan dua kolam retensi untuk persoalan banjir Gedebage.

Kepala DSDABM Kota Bandung Didi Ruswandi mengatakan, masih terdapat 17.000 kubik air yang harus ditampung dampak dari meluapnya air Sungai Cipamulihan dan Sub DAS Cinambo.

“Dari perhitungan kita, masih ada total genangan air sebanyak 17.000 kubik. Jadi, kita harus membuat dua kolam retensi seluas kolam retensi yang kita resmikan kemarin,” ujar Didi Ruswandi.

Melihat sulitnya mengatasi persoalan banjir di wilayah Gedebage, dituturkan ia berkenaan dengan 80 persen catchment area atau daerah tangkapan air yang berada di luar Kota Bandung.

Ini membutuhkan kordinasi baik dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung.

“Ini 80 persen catchment area Cinambo ini, di luar Kota Bandung. Jadi faktor dominan yang memungkinkan banjir itu di atas, di luar kota Bandung. Jadi logikanya memang Gedebage harus banyak tampungan,” ungkapnya.

Jadi Fokus Wali Kota Terpilih

Sementara Anggota Komisi C DPRD Kota Bandung, Andri Rusmana mengatakan, penyelesaian banjir Gedebage harus menjadi fokus wali kota dan wakil wali kota terpilih serta dukungan anggarannya.

“Jangan sampai semangat untuk menyelesaikan banjir ini luar biasa, tapi anggarannya kecil. Kami di DPRD siap berkolaborasi apalagi untuk menyelesaikan masalah di Kota Bandung,” ucap Andri.

Bahwa dalam menyelesaikan persoalan banjir Gedebage. Kota Bandung membutuhkan blue print dan kebijakan terkait saluran air dari hulu ke hilir karena hingga saat ini hal tersebut belum dimiliki Pemkot Bandung.

“Sampai hari kita masih belum memilikinya, bagaimana kita mau menyelesaikan. Tapi pada hari ini semangat DSDABM, semangat Pemerintah Kota Bandung harus diapresiasi,” imbuhnya.

Pihaknya pun mengatakan langkah tersebut harus dilakukan pemerintah ke depan salah satunya kolam retensi untuk wilayah Gedebage.

Karena masalah banjir ini tidak hanya harus diselesaikan di hilir saja, tapi harus dari hulu.

“Sehingga, perlu ada komunikasi lintas daerah antara Kota Bandung dan Kabupaten Bandung. Karena tidak ada yang tidak bisa diselesaikan dengan komunikasi,” pungkasnya. (rif)

Budi Arif

Recent Posts

Rencana Gila Trump Ambil Alih Gaza Dikecam Banyak Negara

  WWW.PASJABAR.COM -- Pimpinan negara di seluruh dunia mengecam rencana Presiden Amerika Serikat Donald Trump…

19 menit ago

Hujan Meteor hingga Parade Planet ada di Februari

WWW.PASJABAR.COM -- Awal Februari 2025 akan dimeriahkan oleh hujan meteor Alpha Centaurid yang menjadi satu-satunya…

48 menit ago

Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan, BMKG Minta Masyarakat Waspada

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperingatkan potensi cuaca ekstrem di sejumlah…

1 jam ago

Pengukuhan BPM Unpas: Perkuat Peran Legislasi dan Aspirasi Mahasiswa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) Universitas Pasundan (Unpas) Tahun Akademik 2024/2025 resmi dikukuhkan…

2 jam ago

Aliansi Martin Jabar Desak Polda Usut Dugaan KKN di Era Jokowi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan warga yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Tertindas (Martin) Jawa Barat menggelar…

3 jam ago

G-Dragon Siap Gelar Tur Dunia “Übermensch” pada 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyanyi sekaligus penulis lagu G-Dragon resmi mengumumkan tur dunia terbarunya bertajuk "Übermensch",…

5 jam ago