CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Rabu, 5 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Budi Arie: Kopdes Merah Putih Wujud Nyata Ekonomi Pancasila

Hanna Hanifah
3 Juni 2025
Budi Arie: Kopdes Merah Putih Wujud Nyata Ekonomi Pancasila

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi dalam rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta, Senin (26/5/2025). (foto: Antara)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM – Menteri Koperasi dan UKM Budi Arie Setiadi menegaskan bahwa koperasi desa merah putih merupakan satu-satunya perwujudan nyata dari ekonomi Pancasila.

Koperasi ini dijalankan berdasarkan prinsip gotong royong dan kebersamaan yang diyakini mampu menciptakan keadilan ekonomi.

“Keadilan sosial, sebagaimana termaktub dalam sila kelima, harus menjadi orientasi utama. UMKM, ekonomi kerakyatan, dan koperasi harus terus diberdayakan. Agar tidak ada warga yang tertinggal dalam kemajuan bangsa,” ujar Budi Arie dalam keterangan tertulis, dilansir dari Antara, Selasa(3/6/2025)

Ia menekankan, koperasi desa merah putih bukan sekadar lembaga ekonomi. Tetapi alat perjuangan melawan dominasi pihak-pihak yang merugikan masyarakat desa. Seperti tengkulak, rentenir, hingga pinjaman online ilegal.

Baca juga:   Poco F7 Rilis Resmi di Indonesia, Ini Spesifikasi Lengkapnya

Menurut Budi, koperasi ini memungkinkan hasil pembangunan dan pertumbuhan ekonomi desa tersebar secara adil dan tidak terkonsentrasi di tangan segelintir elite.

Hal ini, lanjutnya, sejalan dengan nilai-nilai luhur Pancasila yang menekankan pemerataan dan keadilan sosial.

Pembangunan Indonesia yang Berpihak pada Desa

Budi Arie juga mengajak seluruh pihak menjadikan momentum Hari Lahir Pancasila sebagai refleksi penting bahwa pembangunan Indonesia harus berpihak pada desa.

Baca juga:   Budi Arie Resmikan Koperasi Merah Putih di Cimahi

Dengan pengelolaan yang profesional dan semangat gotong royong, ia yakin koperasi dapat menjadikan desa sebagai pusat pertumbuhan ekonomi.

“Sudah saatnya kita tidak lagi memandang koperasi sebagai entitas ekonomi kelas dua. Kopdes merah putih menunjukkan bahwa koperasi bisa menjadi garda depan. Dalam membangun Indonesia yang berdaulat secara ekonomi, kuat secara sosial, dan berkarakter secara budaya,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan bahwa kemajuan ekonomi tanpa dilandasi nilai Pancasila berpotensi memicu ketimpangan dan krisis sosial. Begitu pula dengan kemajuan teknologi tanpa panduan moral Pancasila yang dapat membawa bangsa pada dehumanisasi.

Baca juga:   Menkop Optimistis Koperasi Merah Putih Buka Jutaan Lapangan Kerja

Budi menekankan pentingnya penguatan ideologi Pancasila dalam seluruh aspek pembangunan nasional.

Di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto melalui program Asta Cita, pemerintah berkomitmen mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Khususnya di bidang pendidikan, birokrasi, ekonomi, dan ruang digital.

“Peringatan Hari Lahir Pancasila ini harus menjadi pengingat bahwa masa depan bangsa berada di tangan kita. Jika kita ingin mewujudkan Indonesia Raya, maka tidak ada jalan lain selain memastikan bahwa Pancasila tetap menjadi jiwa dalam setiap denyut nadi pembangunan,” pungkasnya. (han)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Hanna Hanifah
Tags: budi ariekoperasi desa merah putihMenteri Koperasi dan UKM


Related Posts

Koperasi Desa Merah Putih
HEADLINE

Koperasi Desa Merah Putih Jadi Langkah Strategis Bangun Ekonomi Mandiri

20 Oktober 2025
Budi Arie Resmikan Koperasi Merah Putih di Cimahi
HEADLINE

Budi Arie Resmikan Koperasi Merah Putih di Cimahi

15 Mei 2025
Koperasi Merah Putih
HEADLINE

Menkop Optimistis Koperasi Merah Putih Buka Jutaan Lapangan Kerja

22 April 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” karya LS Dwi Murni tampil di Bandung, angkat isu pernikahan anak dan penyalahgunaan kuasa lewat pesan moral dan budaya. (Eci/pasjabar)
HEADLINE

Sandiwara Sunda “Pernikahan Dini” Angkat Isu Sosial di Rumentang Siang Bandung

4 November 2025

Bandung, www.pasjabar.com -- Isu sosial tentang penyalahgunaan kuasa dan pelanggaran etika dalam masyarakat diangkat lewat pertunjukan sandiwara...

Kiper AC Milan, Mike Maignan, merayakan golnya di akhir pertandingan Serie A Italia antara AC Milan dan AS Roma di Stadion San Siro, Milan, pada 2 November 2025. (Isabella BONOTTO / AFP)

Mike Maignan Bersinar, Tapi AC Milan Terancam Kehilangan Sang Kiper!

4 November 2025
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, harus mengakui keunggulan Mia Blichfeldt dari Denmark pada final Hylo Open 2025 di Saarbruecken, Jerman, 2 November 2025. (TANGKAPAN LAYAR BWF TV)

Mia Blichfeldt Taklukkan Putri KW, Juara Hylo Open 2025!

4 November 2025
Angin puting beliung terjang Ujung Berung, Bandung. Puluhan rumah rusak, pohon tumbang, dan warga panik. Petugas BPBD lakukan evakuasi dan pembersihan. (Uby/pasjabar)

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

4 November 2025
Persib vs Selangor

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

4 November 2025

Highlights

Angin Puting Beliung Hantam Bandung, Puluhan Rumah Rusak!

Persib Optimistis Hadapi Selangor di AFC Champions League, Thom Haye: Tim Semakin Solid!

Luis Enrique Siap Tantang Dominasi Bayern di Parc des Princes

Arne Slot Waspadai Aksi Gila Vinicius Junior di Anfield!

Biaya Haji 2026 Turun Dua Juta Rupiah

Malam Ini Timnas Indonesia U-17 Hadapi Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.